GridKids.id - Pada artikel sebelumnya kita telah menjawab pertanyaan tentang alasan terdapat perbedaan dan keragaman identitas.
Kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja kelebihan adanya perbedaan identitas, ya.
Pertanyaan tentang perbedaan identitas ini sesuai dengan materi Sosiologi kelas X SMA buku Kurikulum Merdeka, Kids.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), perbedaan adalah perihal berbeda atau yang membuat beda, sedangkan identitas diartikan sebagai jati diri.
Nah, pengertian perbedaan identitas ialah suatu perbedaan antara individu atau kelompok dalam hal karakteristik, nilai-nilai, dan keyakinan yang membentuk siapa mereka sebagai individu atau kelompok.
Perlu diketahui bahwa identitas seseorang sering kali kompleks dan saling terkait.
Selain itu, individu atau kelompok bisa memiliki identitas yang berbeda dalam beberapa dimensi secara bersamaan.
Tahukah kamu? Indonesia bisa dikategorikan sebagai negara dengan masyarakat yang multikultural karena terdiri dari berbagai ragam identitas kebudayaan, suku, kebiasaan yang hidup dalam suatu negara.
Untuk mengetahui apa saja kelebihan perbedaan identitas, yuk, simak informasi di bawah ini!
Kelebihan Adanya Perbedaan Identitas
Baca Juga: Sosiologi Kelas X SMA: 4 Dimensi atau Aspek Identitas Sosial dan Penjelasannya
1. Manfaat keberagaman menjadi peluang usaha daerah setempat.
2. Adanya aneka budaya membuat masyarakat kaya akan pengetahuan.
3. Keberagaman di Indonesia merupakan sebuah keberkahan.
4. Membingkai keberagaman di Indonesia dan menjadi identitas negara.
5. Membentuk masyarakat yang toleran antarsesama.
Tahukah kamu? Perbedaan identitas sering kali memicu konflik sosial, lo.
Konflik sosial merupakan pertentangan yang terjadi karena adanya perbedaan identitas antara pihak-pihak yang berkonflik.
Nah, hal ini menjadi tantangan yang harus diatasi oleh masyarakat yang memiliki perbedaan identitas, Kids.
Diketahui pada beberapa kasus, perbedaan identitas seseorang bisa berakibat pada adanya konflik sosial.
Salah satu contoh konflik sosial ialah konflik ras akibat perbedaan latar belakang identitas berdasarkan ciri fisik atau ras.
Baca Juga: Sosiologi Kelas X SMA: 6 Pengertian Identitas Sosial Menurut Para Ahli
Selain itu juga konflik antarumat yang beragama karena adanya perbedaan identitas agama yang dimiliki.
Untuk menekan konflik agama, Indonesia memiliki undang-undang yang mengatur tentang umat beragama.
Kebebasan dalam beragama dijamin dalam UUD 1945 pasal 29 yang menyatakan bahwa negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa.
Selain itu negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadah menurut agamanya dan kepercayaan tersebut.
Demikianlah informasi tentang adanya kelebihan perbedaan identitas.
Pertanyaan: Apa yang dimaksud dengan perbedaan identitas? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar