GridKids.id - Apa saja keunggulan dan kelemahan radio serta karakteristiknya, Kids?
Salah satu alat komunikasi untuk menyampaikan pesan kepada pendengarnya adalah radio.
Melansir dari kompas.com, radio merupakan salah satu media massa atau media penyiaran yang masih eksis hingga saat ini.
Radio masih diminati banyak orang di tengah kemajuan teknologi.
Mereka masih mendengarkan radio untuk mendapatkan informasi atau mencari hiburan melalui musik.
Tahukah kamu? Dalam proses komunikasi sosial, peran radio sebagai media publik, yaitu memenuhi sebanyak mungkin kebutuhan dan kepentingan pendengarnya.
Mulai dari mencakup informasi, pendidikan, dan hiburan ya, Kids.
Selain itu, penyiaran radio harus benar-benar memperhatikan dalam berbagai hal terutama pada bahasa jurnalistik radionya.
Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja keunggulan dan kelemahan radio serta karakteristiknya, ya.
1. Dibanding dengan berlangganan media cetak, radio relatif jauh lebih murah.
Baca Juga: 10 Fakta Menarik tentang Radio, Media Massa Pertama di Dunia
2. Radio memiliki kesementaraan alami sehingga berkemampuan mengulang informasi yang disampaikan dengan cepat.
3. Siaran radio bersifat fleksibel, yaitu bisa dinikmati sambil mengerjakan hal lainnya.
4. Panduan kata-kata, musik, dan efek suara dalam siaran radio mampu memengaruhi emosi pendengar.
5. Bagi pengelola dan pendengar, radio enggak rumit dan enggak banyak peralatan yang diperlukan.
6. Siaran radio menembus batas-batas geografis, demografis, sara, dan kelas sosial.
7. Radio memiliki waktu siaran yang terbatas, yakni 24 jam sehari.
8. Siaran radio juga cepat hilang.
9. Program radio disajikan dan dinikmati pendengar berdasarkan urutan yang sudah ada.
10. Siaran sajian radio bersifat global dan enggak detail.
Baca Juga: Bagaimana Karakteristik Iklan Radio, Televisi, dan Internet? Kelas 5 SD Tema 9
Berikut ini merupakan karakteristik radio, antara lain:
1. Imajinatif: Tampilan suara akan menimbulkan imajinasi pendengar dalam memvisualisasikan pesan yang disampaikan.
2. Unggul: Proses siaran radio yang pendek dan tak rumit, memungkinkan jurnalisme radio unggul dalam kecepatan penyebaran informasi.
3. Suara: Dikarenakan hanya suara, memungkinkan bagi penyiar radio untuk lebih kreatif dalam menyampaikan pesan.
4. Informasi: Karateristik radio adalah berupa informasi yang muncul sekilas sehingga memungkinkan penyiar radio untuk mengemas isi pesan dengan hanya sekali dengar.
Namun, pendengar mampu untuk mencerna dan mengerti akan informasi tersebut ya, Kids.
Itulah informasi tentang keunggulan dan kelemahan radio sebagai media massa serta karakteristiknya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar