GridKids.id - Kids, adakah di antara kamu yang penasaran dengan perilaku kucing peliharaanmu?
Yap, tak menutup kemungkinan segala perilaku yang kucing lakukan memang terkadang membuat pemilik penasaran.
Mungkin ada pertanyaan seperti, alasan kucing yang suka mengeong, tidur di kotak, atau memahami namanya sendiri saat dipanggil.
Meski beberapa pertanyaan di atas sudah diteliti oleh para ilmuwan, tetapi pertanyaan mengenai hal apa yang dilakukan kucing saat pemiliknya pergi, masih belum terjawab.
Untuk pertanyaan tersebut, ada sepasang ilmuwan asal Inggris mencoba untuk menemukan jawabannya.
Apa yang kucing lakukan saat tak ada orang?
Maren Huck ahli ekologi perilaku dari University of Derby di Inggris dan Samantha Watson ahli perilaku hewan di Manchester Metropolitan University meneliti sebanyak 16 kucing.
Jadi, kedua penelitian ini memasang kamera video kecil pada kucing dan mengikuti perilakunya selama empat tahun ketika berkeliaraan di lingkungannya.
Penelitian ini dilakukan sebagai penilaian pada teknologi video portabel untuk mengukur keakuratan teknologi tersebut.
Hasilnya, keduanya juga membuat beberapa temuan yang mengejutkan, Kids.
Huck mengatakan bahwa percobaan ini mengungkapkan beberapa hal mengejutkan tentang perilaku kucing.
Baca Juga: Apakah Kucing Harus Rajin Sikat Gigi? #AkuBacaAkuTahu
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar