GridKids.id - Kali ini kita akan belajar tentang dampak positif MEA bagi Idnonesia.
ASEAN atau Association of Southeast Asian Nations merupakan organisasi yang berdiri pada 8 Agustus 1967.
Berdirinya ASEAN tentu saja memberikan banyak dampak positif di negara Asia Tenggara seperti Malaysia, Indonesia, Filipina, Thailand, dan Singapura.
Setiap negara ini mengadakan kesepakatan seperti perjanjian kerjasama yang meliputi berbagai bidang.
Salah satu bentuk kerja sama di bidang pertumbuhan ekonomi adalah dibentuknya MEA atau Masyarakat Ekonomi ASEAN.
MEA adalah bentuk kerja sama yang dilakukan antar negara yang menjadi anggota ASEAN dengan memfokuskan kerjasama di bidang ekonomi dalam bentuk perdagangan bebas.
MEA juga dibentuk dengan tiga tujuan yaitu untuk membantu meningkatkan stabilitas ekonomi ASEAN, mengatasi problematika ekonomi, dan mampu bersaing dengan kekuatan ekonomi Asia.
Lewat perdagangan bebas, diharapkan mampu meningkatkan daya saing dalam hal jual beli sehingga perekonomian dari negara-negara anggota ASEAN bisa terus berkembang.
MEA adalah salah satu solusi untuk mengembangkan kualitas perekonomian di wilayah Asia Tenggara.
Sementara itu, MEA di Indonesia dianggap sebagai pedang bermata dua karena pengaruh dari adanya perdagangan bebas ini di satu sisi bisa meningkatkan kegiatan ekspor.
Namun, di sisi lainnya Indonesia harus menghadapi kemungkinan dari banyaknya barang-barang impor yang melimpah di pasaran yang bisa mengancam keberadaan produk lokal.
Baca Juga: 4 Dampak Positif MEA bagi Bangsa Indonesia dan Tujuannya yang Ingin Dicapai
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar