2. Pastikan orang yang terbakar bernapas. Jika perlu, berikan mereka pernapasan buatan.
3. Lepas perhiasan, ikat pinggang, dan barang ketat lainnya, terutama dari area yang terbakar dan leher.
4. Area yang terbakar bisa membengkak dengan cepat.
5. Tutupi area luka secara longgar dengan kain kasa atau kain bersih.
6. Angkat luka melebihi ketinggian jantung jika memungkinkan.
7. Perhatikan tanda-tanda syok. Tanda dan gejala meliputi kulit dingin dan lembap, denyut nadi lemah, dan pernapasan dangkal.
Cara pertolongan pertama pada luka bakar sedang
Penanganan luka bakar sedang di rumah umumnya hampir sama dengan luka bakar ringan. Langkah penanganan yang dapat dilakukan, yaitu:
1. Dinginkan area luka bakar dengan handuk selama kurang lebih 15 menit.
Baca Juga: Bisa Memicu Penyakit Serius, Ketahui 6 Tanda Tubuh Kelebihan Karbohidrat
2. Bila timbul luka lepuh, hindari memecahkan luka karena berisiko menyebabkan infeksi.
3. Periksakan diri ke dokter jika terdapat luka lepuh yang disertai tanda infeksi berupa bengkak, merah, timbul nanah, dan rasa sakit yang bertambah parah.
Source | : | alodokter |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar