Pastikan kita menyiapkan pidato yang isi topiknya sesuai dengan acara.
Selain itu, pastikan informasi yang disampaikan benar agar pendengar enggak menerima informasi yang salah.
Pastikan suara kita tegas dan lebih keras agar dapat didengar. Selain itu, suara yang keras lebih menarik perhatian.
Lebih baik, ketika berpidato kita enggak hanya diam berdiri di belakang podium. Karena kita bisa keluar dari area podium agar lebih luwes dan lebih dekat dengan pendengar.
Sampaikanlah isi pidato dengan intonasi dan tempo yang tepat, sehingga enggak perlu terburu-buru.
Sebab, pidato yang tergesa-gesa justru tak menarik dan pendengar tak bisa menerima informasi penting.
Sampaikanlah isi teks pidato secara berurutan dan singkap, padat, serta jelas.
Agar pendengar bisa mendengarkan lebih jelas, gunakan alat bantu seperti pengeras suara, apalagi jika pidato dilakukan di ruangan yang besar.
Pidato diakhiri dengan menyampaikan ringkasan isi pidato untuk mengingatkan kembali pendengar.
Nah, itu dia pembahasan mengenai bagaimana cara berpidato yang baik di dalam forum resmi dan formal.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar