GridKids.id - Dalam percakapan sehari-hari, kata because of sering digunakan dalam bahasa Inggris.
Nah, kata because of ini umumnya digunakan untuk menjelaskan sebab dan akibat, Kids.
Sementara itu, di dalam bahasa Indonesia kata because of memiliki arti 'karena'.
Kata because of termasuk ke dalam jenis kata preposition yang digunakan untuk menghubungkan dua klausa.
Arti kata because of ini bisa digunakan untuk sebelum kata benda maupun kata ganti.
Jadi, because of tak boleh diikuti satu kalimat utuh, melainkan hanya kata benda (nous/noun phrase) dan kata ganti.
Bagaimana dengan contoh penggunaannya? Simak penjelasannya berikut ini!
Contoh Pengguaan Kata Because of
1. We can’t go out because of the storm. (Kami tak bisa keluar karena badai).
2. The metal has corroded because of rust. (Logam berkarat karena korosi).
3. Ships sink because of the water that gets in them. (Kapal tenggelam karena air masuk ke dalamnya).
Baca Juga: Menjawab Soal Bahasa Inggris Halaman 123 English for Nusantara untuk VII SMP
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar