Aminudin menjelaskan jika alur adalah rangkaian cerita yang dibentuk dari fase-fase peristiwa.
Hal ini diartikan bahkan alur cerita bisa membentuk berbagai macam peristiwa yang ada.
3. Chatman (1980)
Chatman berpendapat bahwa pengertian alur cerita adalah tata urutan pemunculan peristiwa-peristiwa dalam cerita.
4. Foster (1970)
Alur cerita ialah serangkaian peristiwa yang ada di dalam cerita pendek dan juga novel fiksi yang diatur dalam waktu serta berdasarkan hukum sebab akibat.
5. Literary Terms
Menurut Literary Terms, pengertian alur cerita adalah bagaimana cerita berkembang, terungkap, dan bergerak dalam waktu.
6. M. Antar Semi (1988)
Pengertian alur cerita menurut Antar Semi adalah struktur rangkaian kejadian dalam cerita yang disusun sebagai sebuah interelasi fungsional yang sekaligus menandai urutan bagian-bagian dalam keseluruhan fiksi.
Baca Juga: Materi Kelas 6 SD: Pengertian dan Tahapan pada Alur Cerita
Source | : | gramedia.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar