Selain itu, sebaiknya air yang digunakan untuk menyiram tanaman suhunya enggak terlalu dingin dan tak panas.
Sama seperti manusia, ketika kita mengonsumsi air yang dengan suhu yang terlalu panas, maka akan melukai indra pengecap.
Begitu juga dengan tanaman, ketika melakukan penyiraman, hindari penggunaan air panas atau air es agar tanaman enggak layu.
Kita pun tak dianjurkan menggunakan air kotor dan keruh untuk menyiram tanaman.
Karena, tanaman bisa mengalami masalah pertumbuhan atau metabolisme akibat terkontaminasi zat-zat atau racun tertentu.
Jadi, itu dia beberapa kualitas air yang dapat digunakan untuk menyiram tanaman.
Pertanyaan: Kenapa air penting bagi tanaman? |
Petunjuk: Cek di halaman 1 |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar