GridKids.id - Kids, ada beberapa fungsi dalam aplikasi analisis data.
Beberapa di antaranya adalah pengelolaan data hingga visualisasi data.
Pengelolaan data sendiri dilakukan untuk mengelola segala data yang ada di dalam lembar kerja.
Sedangkan visualisasi data adalah fitur untuk menyajikan data dalam sebuah gambar.
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian belajar tentang visualisasi data dalam Excel.
Pada buku materi Informatika kelas 8 SMP juga membahas tentang visualisasi data.
Yuk, lansung saja kita simak pengertian tentang visualisasi data!
Visualisasi Data dalam Excel
Seperti yang telah disebutkan di atas, visualisasi data adalah proses menyajikan data dalam bentuk gambar.
Gambar disini berupa grafik hingga diagram yang lebih mudah dipahami.
Excel sendiri menyediakan berbagai cara untuk memvisualisasikan data.
Baca Juga: Fungsi Umum Aplikasi Analisis Data, Informatika Kelas 8 SMP
Berikut ini adalah beberapa cara untuk memvisualisasikan data di Excel.
Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa digunakan untuk visualisasi data dalam Excel:
1. Grafik
Ada berbagai jenis grafik, seperti grafik batang, grafik garis, grafik lingkaran, dan banyak lagi.
Kita dapat memilih jenis grafik yang sesuai dengan kebutuhan.
2. Diagram
Excel juga memiliki visualisasi dalam bentuk diagram dalam bentuk bagan alur atau hubungan antara entitas.
3. PivotTable
Metode visualisasi untuk menggabungkan, menghitung, dan mengelompokkan data dalam berbagai cara.
4. Kondisional Formatting
Baca Juga: Contoh Aplikasi Analisis Data, Materi Informatika Kelas 8 SMP
Menampilkan data dalam warna atau format tertentu berdasarkan kondisi tertentu.
Itulah pengertian dan contoh visualisasi data dalam Excel ya, Kids.
Pertanyaan: |
Apa itu visualisasi data dalam Excel? |
Petunjuk, cek lagi page 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar