Contoh Hewan Reptil :
1. Buaya
Buaya adalah hewan reptil yang habitatnya terdapat di perairan tawar seperti sungai, danau, rawa.
Perbedaan buaya dengan reptil lainnya adalah mereka memiliki jantung beruang empat dan sekat rongga badan (diafragma) dan cerebral cortex.
2. Komodo
Komodo termasuk dalam famili reptil Varanidae dan masih berkerabat dengan biawak.
Habitat komodo adalah padang rumput terbuka (sabana) dan hutan belukar, terkadang di pesisir pantai.
3. Biawak
Habitat biawak antara lain tepi-tepi sungai, tepi danau, tepi pantai, ataupun rawa.
Biawak biasanya memangsa serangga, katak, ikan, kadal, atau memakan bangkai telur kura-kura, penyu, atau buaya.
Reptil yang satu ini biasanya beraktivitas pada pagi hari untuk mencari makanan. Karena itu, biawak jarang tampak pada siang hari.
Baca Juga: Dapat Bertahan Hidup hingga Ratusan Tahun, Ketahui Segudang Fakta Unik Kura-Kura
4. Ular
Sebagai hewan reptil, ular sering dijuluki sebagai hewan berdarah dingin.
Habitat ular adalah berbagai lingkungan tergantung jenisnya.
Ular hidup di hutan, pepohonan, tumpukan bebatuan, sekitar sungai atau rawa-rawa.
Ular biasanya memangsa kodok, tikus, berudu, dan telur ikan saat hidup di sekitar perairan. Seekor ular besar seperti ular sanca bisa saja memangsa kijang, rusa, bahkan manusia.
5. Kura-kura
Kura-kura adalah jenis reptil yang berbeda dengan reptil lainnya karena memiliki tempurung.
Tempurung kura-kura berfungsi melindungi tubuhnya. Habitat kura-kura adalah di gurun, padang rumput, rawa, sungai, maupun laut
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar