GridKids.id - Kids, jika kamu memelihara anjing di rumah, apakah kamu termasuk pemilik yang suka memeluk anjingmu?
Pelukan merupakan tanda kasih sayang dan perasaan akrab, hal ini biasanya ditunjukkan manusia dengan manusia, atau manusia dengan hewan.
Anjing termasuk hewan peliharaan yang sangat dekat dan sering berinteraksi dengan manusia atau pemiliknya.
Tapi, benarkah anjing menyukai pelukan yang diberikan oleh pemiliknya?
Menurut Prof. James Serpell, B. Sc., Ph.D., seorang profesor etika kemanusiaan dan kesejahteraan hewan di University of Pennsylvania School of Veterinary Medicine, anjing sebenarnya enggak suka pelukan.
Namun, beberapa anjing diketahui menikmati pelukan yang diberikan oleh pemilik atau anggota keluarga yang mereka kenali.
Pelukan yang berlebihan dari orang asing sebaiknya enggak dilakukan karena termasuk tindakan yang mengganggu dan membuat anjing enggak nyaman.
Lalu, apa sih yang dirasakan oleh anjing ketika manusia memeluk mereka?
Perasaan Anjing Ketika Dipeluk
1. Perilaku yang Tak Wajar
Kebiasaan memeluk adalah perilaku manusia dan bukan perilaku anjing.
Baca Juga: 3 Alasan Anjing Setia pada Pemiliknya, Salah Satunya karena Tumbuh Bersama
Anjing bukanlah hewan yang tumbuh untuk terbiasa dengan interaksi akrab seperti pelukan itu.
Jika manusia bisa berpelukan secara alami karena tubuhnya yang tegak, anjing enggak bisa melakukannya karena anjing perlu merangkak dan mensejajarkan tinggi tubuhnya dengan manusia untuk menyesuaikan diri.
2. Bentuk Dominasi
Bagi manusia pelukan bisa jadi salah satu cara untuk menunjukkan ekspresi kasih sayang pada anjing kesayangannya.
Pelukan manusia yang diterima anjing bisa terasa seperti bentuk dominasi yang membuat anjing merasa terancam.
Pelukan ini seolah jadi bentuk penegasan atas kontrol dan pihak yang memegang kendali.
Sehingga enggak heran anjing bisa merasa lebih stres, apalagi jika dilakukan oleh orang asing.
3. Kurang Bebas
Sejak zaman dulu, anjing punya naluri untuk melindungi diri dan lari ketika ada bahaya.
Pelukan yang diberikan manusia bisa terasa seperti jebakan dan kurungan yang membuat geraknya jadi enggak bebas.
Sama halnya ketika kita mendapat pelukan dari orang asing secara erat dalam waktu yang lama?
Baca Juga: Apakah Aman Jika Anjing Peliharaan Sering Tidur Bersama Pemiliknya?
Hal ini juga lah yang dirasakan anjing, ketika dipeluk berlebihan, anjing juga bisa merasa seperti ingin melarikan diri ketika dipeluk.
Ketika kamu memeluk anjing kesayanganmu kamu perlu memerhatikan reaksi yang ditunjukkan oleh mereka.
Anjing yang enggak nyaman dipeluk akan menunjukkan beberapa reaksi atau tanda-tanda, seperti:
- Anjing akan menunjukkan reaksi tubuh yang kaku;
- Anjingmu akan berpaling muka ketika kamu memeluknya;
- Anjing akan menguap selama dipeluk karena mereka merasa stres.
Nah, itulah uraian tentang kaitan antara pelukan dan reaksi anjing ketika menerimanya.
Dari penjelasan di atas, kamu jadi tahu bahwa sebenarnya anjing enggak bisa sembarangan dipeluk.
Ada berbagai faktor yang perlu diperhatikan termasuk reaksi anjing ketika menerima pelukanmu.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar