GridKids.id - Kita kali ini akan membahas tentang dampak positif IPTEK di bidang pendidikan.
Yap, seiring berkembangnya zaman tentu saja IPTEK memberikan dampak positif dan negatifnya.
Dampak perkembangan IPTEK ini bisa terjadi di mana saja termasuk dalam dunia pendidikan, Kids.
Di dalam dunia pendidikan, IPTEK memberikan banyak dampak positif yang sangat membantu pada proses kegiatan belajar.
Ada juga beberapa perkembangan IPTEK yang masuk ke Indonesia tanpa tersaring dengan baik.
Sehingga beberapa di antaranya tak sesuai dengan nilai kebudayaan dari bangsa Indonesia.
Lalu, apa saja dampak positif IPTEK di bidang pendidikan? Yuk, kita cari tahu di sini!
Dampak Positif IPTEK di Bidang Pendidikan
1. Media Pembelajaran
Dengan adanya kemajuan IPTEK tentu saja berpengaruh pada proses belajar.
Berbagai teknologi dapat menjadi media untuk pembelajaran menarik dan juga lebih lengkap.
Contohnya kita dapat mengakses pelajaran melalui YouTube dengan tampilan visual.
Baca Juga: 4 Pengaruh IPTEK di Bidang Komunikasi terhadap Perubahan Ruang ASEAN
2. Mudah Mengakses Informasi
Kemajuan IPTEK ini bisa memberi dampak positif di bidang pendidikan seperti mudahnya dalam mengakses segala informasi.
Tentu saja hal ini sangat membantu di bidang pendidikan sehingga kita dapat memperoleh banyak informasi dengan cepat.
Contohnya kita dapat dengan mudah mengetik informasi yang ingin kita ketahui melalui mesin pencarian Google.
3. Media Diskusi
Kids, dengan perkembangan IPTEK dapat membuat banyak ruang yang digunakan sebagai tempat untuk berdiskusi.
Contohnya kita dapat memanfaatkan aplikasi ruang belajar untuk memudahkan kita berdiskusi dengan banyak orang.
4. Mempermudah Komunikasi
Perkembangan IPTEK pun berdampak pada komunikasi yang lebih cepat untuk dilakukan.
Terdapat banyak teknologi dan media yang digunakan sebagai tempat untuk berkomunikasi dengan guru maupun teman untuk belajar.
Baca Juga: 15 Contoh Sikap Selektif terhadap Kemajuan IPTEK
Contohnya saat pandemi Covid-19 mengharuskan kita belajar dari rumah.
Dengan kemajuan IPTEK terdapat aplikasi yang dapat mempermudah kita untuk bertatap muka, meskipun melalui online.
5. Menghemat Waktu
Dengan kemajuan IPTEK dapat membuat teman-teman dapat menghemat waktu lebih banyak ketika menginginkan informasi.
Bahkan, kita juga dapat memperoleh informasi secara lengkap hanya dengan menjelajahi internet saja.
Nah, itu dia berbagai dampak positif IPTEK di bidang pendidikan yang memudahkan kita dalam proses belajar.
Semoga bermanfaat!
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar