GridKids.id - Kids, jika kamu memelihara anjing di rumah kamu pasti punya rutinitas untuk mengajakmu berjalan-jalan dan bermain bersama.
Meski terkesan sepele, ternyata rutinitas ini sangat penting untuk kesehatan anjing peliharaan kesayanganmu.
Perawatan anjing peliharaan yang baik enggak melulu berkaitan dengan memberi mereka makan.
Tapi, kamu juga punya kewajiban untuk menjaga kebersihan sekaligus kondisi kesehatan mental anjingmu.
Nah, salah satu cara untuk menjaga kesehatan mental atau psikis anjing adalah dengan mengajaknya berjalan-jalan.
Sama halnya seperti manusia, anjing juga punya risiko stres yang berasal dari lingkungan sekitarnya.
Dilansir dari laman halodoc.com, mengajak anjing peliharaan berjalan-jalan punya manfaat untuk kesehatan mental anjing, di antaranya:
Manfaat Mengajak Anjing Peliharaan Rutin Jalan-Jalan
1. Mencegah Stres pada Anjing
Sama seperti manusia, anjing yang mengalami stres berlarut-larut berpotensi mengalami depresi dan berdampak pada kesehatan fisiknya.
Ketika anjing mengalami gejala ini maka pemilik perlu memberi perhatian dan menghabiskan lebih banyak waktu bersama peliharaannya.
Baca Juga: Begini Cara Menghitung Umur Anjing agar Bisa Merawatnya dengan Tepat
Sesekali kamu perlu mengajak anjingmu pergi berjalan-jalan di sekitar kompleks rumahmu dan membiarkan mereka menghirup udara di luar rumah.
2. Membuat Anjing jadi penurut
Ketika anjing peliharaanmu cukup sulit menuruti perintah, kamu bisa mengajak anjingmu berjalan-jalan, Kids.
Anjing disebut akan jadi lebih penurut kalau rutin diajak jalan-jalan oleh pemiliknya.
Kebiasaan jalan-jalan atau bermain bisa membuat anjing jadi lebih sehat secara mental dengan tubuh yang lebih bugar.
3. Menciptakan Ikatan Batin dengan Pemiliknya
Ketika anjing rutin diajak jalan-jalan maka akan membuat ikatan batin antara hewan peliharaan dan pemiliknya jadi terjaga.
Ikatan batin ternyata enggak hanya muncul dari hubungan antar manusia saja tapi juga bisa terjalin antara hewan dengan manusia.
Ikatan batin yang kuat akan membuatmu jadi lebih mudah memahami kondisi dan perasaan hewan peliharaanmu, begitu pun sebaliknya.
4. Membuat Anjing jadi Lebih Bugar
Anjing perlu diajak jalan-jalan untuk melatih kebugaran fisiknya.
Baca Juga: 7 Pelatihan Dasar dan Tips Merawat Anak Anjing Peliharaan di Rumah
Ketika anjing berdiam diri cukup lama dan enggak banyak bergerak bisa memicu munculnya berbagai penyakit karena stres.
Enggak hanya mengajak anjing jalan-jalan di luar rumah, kamu juga bisa mengajak anjing peliharaanmu jadi liburan.
Hal ini bisa mendorong anjing untuk bergerak dan mengeksplor lingkungan sekitarnya.
Nah, itulah tadi beberapa manfaat mengajak anjing peliharaanmu berjalan-jalan demi kesehatan mentalnya.
Jadi, sempatkan waktu untuk mengajak anjing kesayanganmu untuk berjalan-jalan dan aktif bergerak, ya, Kids.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Halodoc.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar