Jangan menyiramnya saat air masih hangat karena malah bisa membuat tanaman mati.
Selain itu bisa juga menggunakan kulit telur yang tersisa sebagai bagian dari pupuk.
Campur saja kulit pisang, ampas kopi dan kulit telur yang sudah dihancurkan lalu taruh di tanah.
Tanaman di rumah pun bisa tumbuh lebih lebat dan sehat.
Cangkang Telur
Cangkang telur memberikan manfaat juga bagi tanaman.
Cangkang telur ini sangat bernutrisi untuk tanaman dan biasanya digunakan sebagai pupuk alami.
Cangkang telur mengandung kalsium yang berfungsi untuk meningkatkan pertumbuhan dinding sel tanaman.
Tanpa asupan tersebut, tanaman tidak dapat tumbuh dengan baik dan cepat.
Menurut American Society of Plant Biologists, kalsium yang terdapat di dalam cangkang telur memberikan efek pertumbuhan dan perkembangan pada tanaman.
Baca Juga: Perbedaan Telur Ceplok dan Telur Dadar, Olahan Telur Favorit Orang Indonesia
Kegunaannya bisa dirasakan dengan baik pada tanah dengan tingkat keasaman yang tinggi.
Caranya, haluskan cangkang telur yang telah dicuci dan dikeringkan. Kemudian campurkan dengan tanah yang digunakan untuk menanam tanaman.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar