GridKids.id - Kids, bioteknologi adalah cabang ilmu yang mempelajari tentang pemanfaatan makhluk hidup.
Bioteknologi bisa diterapkan di berbagai bidang seperti pertanian, industri dan pangan.
Di bidang pangan, bioteknologi digunakan untuk pembuatan berbagai jenis makanan.
Salah satunya adalah proses pembuatan tempe yang memanfaatkan jamur.
Proses pemanfaatan jamur itulah yang kemudian menggunakan bioteknologi.
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mengenal beeberapa produksi yang menerapkan bioteknologi konvensional.
Beberapa contoh produksi yang menerapkan bioteknologi konvensional, yaitu:
1. Antibiotik
Antibiotik adalah obat yang dibuat dengan pemanfaatan bioteknologi.
Antibiotik dibuat dengan jamur hijau Penicillium notatum diisolasi.
Jamur itu kemudian ditumbuhkan dalam media cair yang akan menghasilkan zat.
Baca Juga: Dampak Penerapan dan Pengembangan Bioteknologi, Materi IPA Kelas 9
Zat itulah yang dapat membunuh banyak bakteri penyebab penyakit.
Obat tersebut kemudian dikenal sebagai antibiotik penisilin.
2. Biogas
Biogas juga merupakan salah satu hasil produksi bioteknologi.
Biogas adalah energi yang dihasilkan dari pencernaan anaerobik oleh berbagai jenis mikroorganisme.
Biogas mengubah sampah organik menjadi bioenergi.
Perubahan tersebut berupa campuran gas metana, karbon dioksida, amonia, dan hidrogen sulfida.
Hasil dari perubahan tersebut adalah digunakan sebagai bahan bakar.
3. Pupuk Kompos
Pupuk kompos juga dibuat dengan menerapkan bioteknologi konvensional.
Pupuk kompos sendiri dibuat dengan bantuan mikroorganisme.
Baca Juga: Penerapan Bioteknologi pada Kasus Pencemaran Lingkungan, IPA Kelas 9 SMP
Mikroorganisme memecah bahan organik kompleks dalam sampah.
Dari sampah diubah menjadi karbon dioksida air, humus, panas yang diperlukan untuk perkembangan tanaman.
4. Makanan dan Minuman Fermentasi
Ada banyak makanan yang diproduksi dari pemanfaatan bioteknologi.
Pasalnya, pembuatan makanan ini dibantu oleh mikroorganisme.
Beberapa di antaranya adalah tempe, keju hingga minuman beralkohol.
Itulah beberapa hasil produksi yang memanfaatkan bioteknologi, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar