Gajah bisa tidur dalam keadaan berdiri maupun berbaring. Nah, yang membedakan keduanya adalah habitat dari gajah, ya.
Menurut para peneliti, gajah di penangkaran atau kebun binatang cenderung lebih banyak tidur dengan cara berbaring atau rebahan dibanding gajah di habitat asli.
Namun, hal ini juga enggak menutup kemungkinan jika gajah di kebun binatang bisa tidur sambil berdiri.
Diketahui gajah di alam liar lebih banyak tidur dalam keadaan berdiri. Hal ini dikarenakan lebih mudah bagi mereka untuk bergerak, Kids.
Mengingat ukuran tubuh mereka yang besar, gajah membutuhkan waktu lebih lama untuk berdiri tegak.
Gajah di habitat asli juga terkadang tidur dalam posisi berbaring.
Biasanya hal ini terjadi setiap hari ketiga atau keempat dalam seminggu dan hanya berlangsung selama sekitar satu jam.
Para peneliti juga menyatakan bahwa gajah yang tidurnya rebahan berarti mereka membutuhkan fase tidur REM (Rapid Eyes Movement).
Tahukah kamu? Hal ini juga membuat otot rangka pada gajah dalam mode istirahat dan menyulitkan mereka jika harus tidur dalam keadaan berdiri.
Tak hanya itu, gajah tidur REM perlu berbaring karena tanpa otot apapun sangat sulit untuk tetap berdiri kecuali jika bersandar pada pohon atau batu besar, ya.
Baca Juga: Punya Kemampuan Unik, 5 Hewan Ini Bisa Memprediksi Cuaca #AkuBacaAkuTahu
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar