GridKids.id - Kids, sebelumnya kamu sudah belajar tentang konsep dan pengertian kelompok sosial.
Pada buku materi Sosiologi kelas XI SMA juga membahas tentang kelompok sosial.
Kali ini GridKids akan menyajikan pengertian kelompok sosial dari para ahli, ya.
Yuk, langsung saja kita simak definisi kelompok sosial menurut para ahli.
Pengertian Kelompok Sosial Menurut Para Ahli
1. Hendro Puspito
Kelompok sosial adalah kumpulan nyata, teratur, dan tetap dari sejumlah individu yang melakukan perannya secara berkaitan untuk mencapai tujuan bersama.
2. Soerjono Soekanto
Kelompok sosial adalah kesatuan manusia yang hidup bersama, karena adanya hubungan di antara mereka.
Hubungan tersebut bersifat timbal balik dan saling memengaruhi serta menimbulkan kesadaran untuk saling menolong.
3. Paul B. Horton
Baca Juga: Dinamika Kelompok Sosial: Pengertian, Ciri-ciri, dan Tujuannya
Menurut Paul B. Horton, kelompok sosial adalah kumpulan manusia yang sadar akan keanggotaannya dan saling berinteraksi.
4. Park and Burgess
Park and Burgess mengartikan kelompok sosial sebagai kumpulan orang yang memiliki kegiatan konsisten.
5. Mayor Polak
Menurut Mayor Polak, kelompok sosial adalah sekumpulan orang yang memiliki hubungan dengan orang lain sebagai sebuah struktur untuk memenuhi kebutuhan bersama.
6. Robert Bierstedt
Menurut RObert Bierstedt, kelompok sosial adalah kumpulan orang yang berhubungan satu sama lain, namun enggak terikat dalam organisasi.
7. Wila Huky
Menurut Wila Huky, kelompok sosial adalah unit yang terdiri dari dua orang atau lebih yang saling berkomunikasi dan berinteraksi.
8. Roland L. Warren dan Joseph S. Roucek
Baca Juga: Macam-macam Bentuk Perilaku Stereotip, Materi PPKn Kelas XI SMA
Kelompok sosial sebagai kelompok memiliki pola interaksi yang dapat dipahami.
Itulah beberapa pengertian dari kelompok sosial, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar