GridKids.id - Mengapa manusia membutuhkan ilmu ekonomi, Kids?
Pada artikel ini GridKids akan menjawab pertanyaan tentang alasan manusia membutuhkan ilmu ekonomi.
Pertanyaan ini berasal dari buku Kurikulum Merdeka materi Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kelas X SMA tema 3 tentang ilmu ekonomi.
Nah, ilmu ekonomi merupakan salah satu ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan perilaku manusia.
Melansir dari money.kompas.com, ilmu ekonomi adalah ilmu yang mempelajari pemenuhan kebutuhan manusia dengan sumber daya terbatas.
Ilmu ekonomi juga dipahami sebagai suatu ilmu yang berfokus pada segala kegiatan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Tahukah kamu? Manusia ternyata menerapkan ilmu ekonomi dalam menentukan kebutuhan dan keinginannya, lo.
Bahkan hal tersebut dilakukan secara sadar maupun enggak sadar.
Bersumber dari kemdikbud.go.id, banyak ilmuwan dan filsuf yang mengemukakan pemikiran-pemikirannya tentang ilmu ekonomi setelah masa Xenophon.
Sebelum adanya ilmu ekonomi, manusia memenuhi kebutuhannya dengan cara berburu dan meramu, Kids.
Diketahui dalam perkembangan selanjutnya, manusia menetap serta bercocok tanam dan beternak.
Baca Juga: Mengenal Pengertian Barang Substitusi Beserta Contohnya, Apa Saja?
Pada periode ini terciptalah sistem barter, barang ditukar barang, untuk memenuhi kebutuhan yang semakin beragam.
Untuk mengetahui apa saja alasan manusia membutuhkan ilmu ekonomi, yuk, simak informasi berikut ini, ya!
Alasan Manusia Membutuhkan Ilmu Ekonomi
Inti dari ilmu ekonomi adalah berbagai upaya-upaya yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan.
Kelahiran ilmu ekonomi didorong oleh adanya kelangkaan. Kelangkaan menimbulkan pilihan-pilihan yang harus diputuskan oleh manusia di tengah keterbatasan sumber daya.
Di bawah ini merupakan alasan manusia membutuhkan ilmu ekonomi, antara lain:
1. Untuk membantu mengatasi masalah ekonomi.
2. Menciptakan situasi yang baik dan kondusif bagi kemajuan perekonomian.
3. Membantu manusia dalam mengenal potensi alam sekitarnya.
4. Mengetahui hubungan yang terjadi dalam peristiwa-peristiwa yang terjadi dalam perekonomian.
Baca Juga: Istilah-Istilah Ekonomi dalam Bahasa Inggris Beserta dengan Artinya
5. Membuka wawasan yang luas terkait ekonomi, baik secara teori maupun di kehidupan nyata dalam bermasyarakat dan bernegara.
6. Sebagai landasan dalam mengambil kebijakan atau keputusan dalam menghadapi segala permasalahan ekonomi.
Nah, demikianlah informasi tentang alasan manusia membutuhkan ilmu ekonomi, materi IPS kelas X SMA.
Pertanyaan: Apa yang dimaksud dengan ilmu ekonomi? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemdikbud.go.id,money.kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar