GridKids.id - Kids, tersaji duel Manchester City vs Arsenal di putaran keempat Piala FA atau FA Cup.
Pertandingan Man City vs Arsenal akan digelar pada Sabtu (28/1/2023) dini hari WIB.
Etihad Stadium akan menjadi arena pertandingan kedua tim tersebut.
Nah, kali ini GridKids akan membagikan head to head Man CIty vs Arsenal, ya.
Yuk, langsung saja kita simak head to head Man City vs Arsenal!
Di luar Piala FA, kedua tim raksasa ini sedang terlibat persaingan di puncak klasemen Liga Inggris.
Untuk sementara Arsenal memeimpin dengan koleksi 50 poin.
Sementara Man City menyusul di peringkat kedua dengan 45 poin.
Selain itu, ini akan menjadi pertemuan pertama mereka di musim 2022-2023.
Pasalnya, di sepanjang musim Liga Inggris tahun ini, keduanya belum pernah bertemu.
Laga ini pun bisa menjadi tolak ukur kedua tim untuk saling melihat kekuatan masing-masing.
Baca Juga: Final Piala FA: Prediksi Liverpool vs Chelsea, The Blues atau The Reds?
Jika melihat performa terakhir kedua tim, memang keduanya memiliki kekuatan yang tak bisa diremehkan.
Man City sendiri usai menumpas Chelsea pada laga Piiala FA sebelumnya.
Sementara itu, Arsenal juga usai mengalahkan Brighton dengan skor 4-2 di Liga Inggris.
Namun demikian, jika melihat riwayat pertemuan kedua tim ini, Manchester jelas berada di atas Arsenal.
Dari lima pertemuan sebelumnya, Man CIty selalu menang atas Arsenal.
Bahkan pada musim 2021 lalu, Man City sempat menang 5-0 atas Arsenal.
Head to Head Man City vs Arsenal
• 185 Kali Pertemuan
• 54 Kali Man City Menang
• 89 Kali Arsenal Menang
• 42 Kali Imbang
Baca Juga: Final Piala FA 2022: Rekor Head-to-Head Pertemuan Liverpool vs Chelsea
Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim
• 1/1/2022 - Arsenal 1-2 Man City
• 28/8/2021 - Man City 5-0 Arsenal
• 21/2/2021 - Arsenal 0-1 Man City
• 23/12/2020 - Arsenal 1-4 Man City
• 17/10/2020 - Man City 1-0 Arsenal
Itulah head to head Manchester City vs Arsenal ya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar