GridKids.id - Tubuh kita membutuhkan vitamin untuk menjaga kesehatan dan agar tubuh bisa menjalankan kinerjanya dengan baik.
Hal ini sebab vitamin adalah mikronutrien yang membantu fungsi-fungsi penting di tubuh.
Oleh sebab itu, ada beberapa jenis vitamin yang sebaiknya kita konsumsi setiap hari, lo.
Wah, vitamin apa saja, ya? Yuk, kita cari tahu!
Tubuh membutuhkan Vitamin B12 untuk membantu menjaga kesehatan saraf dan sel darah. Vitamin ini juga membantu produksi enerdi dan DNA tubuh.
Seiring bertambahnya usia, tubuh punya lebih sedikit asam di perut untuk memecah protein dan melepaskan vitamin B12 dari makanan.
Vitamin B12 bisa kita dapatkan dengan mengonsumsi makanan seperti: ikan (seperti tuna, salmon, dan trout), kerang, daging, telur, susu, produk susu seperti keju atau yogurt Yunani, serta susu kedelai.
Mereka yang menerapkan gaya hidup vegan berisiko besar mengalami kekurangan vitamin B12.
Itu sebabnya, LLic menyarankan untuk mengonsumsi suplemen vitamin B12 dan menghindari asupan makanan yang mengandung gula tinggi.
Vitamin A penting untuk menjaga fungsi penglihatan, kesehatan kulit, dan kekebalan tubuh.
Untuk memenuhi asupan vitamin ini, kita bisa mengonsumsi makanan seperti wortel, ubi jalar, bayam, brokoli, telur, susu, mentega, dan keju.
Baca Juga: Meski Sehat, Inilah Pemicu Alergi Buah yang Bisa Dialami Siapa Saja
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar