GridKids.id - Kamar mandi merupakan salah satu ruangan yang sering lembap.
Meski wajar terjadi, kelembapan di kamar mandi bisa menyebabkan jamur serta kerusakan dinding dan langit-langit.
Selain itu, kamar mandi yang lembap juga memicu masalah kesehatan, seperti kulit gatal hingga hidung tersumbat.
Nah, salah satu cara mengurangi kelembapan di kamar mandi adalah dengan meletakkan tanaman hias, Kids.
Beberapa tanaman hias bisa berfungsi untuk menyerap kelembapan di kamar mandi, lo.
Tanaman hias ini juga bisa membantu menciptakan suasana yang bersih dan memberikan oksigen, ya.
Berikut ini merupakan tanaman hias yang bisa menyerap kelembapan di kamar mandi, apa saja?
1. Lidah Buaya
Lidah buaya adalah salah satu tanaman hias yang cocok diletakkan di kamar mandi.
Ini dikarenakan tanaman ini mampu beradaptasi dengan baik meski berada di lingkungan yang lembap.
Tanaman ini juga enggak perlu disiram setiap hari, Kids.
Baca Juga: Sederet Tanaman Hias Penghasil Oksigen, Bikin Rumah Enggak Pengap dan Sejuk, Apa Saja?
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar