Capricorn juga dikenal sangat ulet dan bertanggung jawab dan karenanya abu-abu yang merupakan warna netral paling cocok untuk mereka.
8. Aquarius: biru
Di bawah pengaruh planet Saturnus, kekuatan dari Aquarius paling optimal apabila dipasangkan dengan warna biru.
Aquarius adalah zodiak yang progresif, imajinatif, gelisah, dan cerdas, dan suka kebebasan sehingga biru adalah teman bagi mereka.
9. Scorpio: hitam
Gigih, ambisius, jujur, loyal, dan berani adalah beberapa sifat yang menggambarkan Scorpio ketika mereka berinteraksi dengan zodiak lain.
Di bawah pengaruh planet Mars, Scorpio dapat berkembang ketika mereka menjatuhkan pilihan pada warna hitam.
Rona ini juga merupakan simbol yang digunakan untuk melepaskan dan memulai dari awal.
10. Libra: merah muda terang dan biru
Membangkitkan semangat dalam diri Libra cukup mudah. Mereka bisa dipasangkan dengan warna merah muda terang atau biru untuk hal ini.
Kecintaan Libra pada kemewahan dan kesenangan dengan sedikit kemurahan hati yang membuat mereka tertarik dengan dua warna tersebut.
Baca Juga: Pandai Sembunyikan Kesedihannya, Virgo dan 3 Zodiak Ini Punya Sifat Tertutup
Karena mereka suka menyenangkan orang, zodiak lain sering kali merasa tenang saat bersama Libra.
11. Sagitarius: ungu
Si penjelajah akan membawa orang di sekitarnya ke dalam hal-hal tak terduga karena zodiak ini punya jiwa petualang yang tinggi.
Namun, untuk warna apa yang membangkitkan mereka, Sagitarius justru cocok dengan ungu yang diasosiasikan dengan keanggunan dan ketenangan.
Warna tersebut sepertinya juga pas dengan Sagitarius yang diperintah planet Jupiter karena mereka memiliki kecenderungan spiritual.
12. Leo: emas
Dipimpin oleh sifat yang loyal, humoris, berjiwa kepemimpinan, dan bijak, Leo sepertinya cocok bila dipasangkan dengan warna emas.
Warna ini cocok untuk melambangkan kekayaan, kesuksesan, kepemimpinan, dan kemakmuran bagi pemilik zodiak Leo.
(Penulis: Yefta Christopherus Asia Sanjaya)
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar