GridKids.id - Bagi penggemar drama Korea pastinya sudah enggak asing dengan minuman satu ini.
Yap, minuman americano sering muncul dalam drama Korea dan digemari para idol K-Pop.
Americano merupakan salah satu jenis kopi minuman kopi yang populer.
Americano adalah rasa kopi yang terbuat dari kopi pekat atau espreso yang ditambah air saja tanpa gula, susu, atau krimer.
Tahukah kamu? Meski Korea Selatan bukan negara penghasil kopi terbesar di dunia, namun masyarakatnya memiliki kebiasaan minum kopi setiap hari, lo.
Kopi americano berasal dari Amerika yang dibawa oleh tentara yang datang ke Italia.
Seiring berjalannya waktu, kopi americano terkenal di negara-negara lain termasuk Korea Selatan.
Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja alasan orang Korea Selatan sering minum americano!
Americano memiliki rasa pahit yang ringan dan tawar. Berikut ini alasan orang Korea sering minum americano, antara lain:
1. Kalori Lebih Rendah
Alasan orang Korea sering minum americano adalah mengandung kalori lebih rendah.
Baca Juga: 3 Alasan Orang China, Korea, dan Jepang Makan Menggunakan Sumpit #AkuBacaAkuTahu
Dibanding jenis kopi lainnya, americano menggunakan gula lebih sedikit dan enggak dicampur dengan susu atau krimer.
Oleh karena itulah enggak membuat berat badan naik dan mereka membutuhkan americano agar tetap terjaga dalam berkegiatan.
2. Menambah Energi
Tahukah kamu? Minum americano diketahui bisa menambah energi dan enggak menyebabkan berat badan meningkat.
Nah, alasan inilah yang menyebabkan banyak orang Korea sering minum americano.
Di tengah kegiatan yang padat, mereka sering membutuhkan kopi untuk menambah energi dan mencegah kantuk.
Kandunagn cafein pada americano diklaim cukup untuk membuat orang-orang terjaga lebih lama dan menghilangkan kantuk, Kids.
3. Meningkatkan Mood
Orang Korea Selatan sering minum americano tanpa gula agar mendapatkan manfaatnya.
Bahkan kebanyakan orang Korea Selatan juga percaya jika minum dan mencium aroma kopi bisa meningkatkan mood atau suasana hati.
Baca Juga: Mengapa Nama Orang Korea Terdiri dari Tiga Suku Kata? #AkuBacaAkuTahu
Mereka memiliki americano tanpa gula agar tubuh energik dalam menjalani kegiatan sehari-hari.
4. Harganya Murah
Americano memiliki harga lebih murah dibanding dengan jenis kopi lainnya, Kids.
Selain harganya yang murah, americano juga cocok ditambah es agar rasa kopinya enggak terlalu kuat.
Varian ini cocok diminum bagi mereka yang kurang menyukai kopi, ya.
5. Cara Pembuatannya yang Praktis
Cara pembuatan dan penyajian americano terbilang lebih praktis dan enggak memakan waktu lama.
Diketahui pembuatan kopi americano secara manual lebih mudah dibanding varian lainnya yang harus dicampur dengan bahan tambahan.
Di tengah kesibukannya dalam berkegiatan, orang Korea Selatan memiliki kopi americano yang praktis sebagai minuman.
Demikianlah infrormasi tentang alasan orang Korea Selatan sering minum americano, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar