GridKids.id - Kids, apa kamu memelihara ikan di rumah?
Jika kita memelihara ikan di rumah, biasanya akan menggunakan akuarium sebagai tempat tinggal ikan.
Merawat ikan enggak begitu sulit kok, Kids.
Asal kita telaten dan paham cara merawatnya, maka ikan enggak akan cepat mati.
Salah satunya yang perlu kita perhatikan adalah menjaga kebersihan akuarium, ya.
Akuarium sama halnya dengan rumah bagi ikan. Jika akuarium kotor maka akan mempengaruhi kesehatan ikan.
Tanda akuarium kotor yaitu banyaknya feses ikan dan adanya lumut.
Untuk itu, kita harus rajin membersihkan akuarium ikan.
Meski enggak begitu sulit, namun ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan oleh pemilik ikan. Bagaimana caranya? Kita cari tahu bersama, yuk!
1. Gosok Bagian dalam
Kamu dapat menggosok bagian dalam akuarium tanpa mengeluarkan ikannya.
Baca Juga: Tips dan Trik Saat Memasak Ikan agar Tidak Terciprat ke Tangan
Sebelum membersihkan, sebaiknya copot terlebihi dahulu filter atau penghangat air yang terpasang di akuarium, ya.
Selanjutnya, kita bisa menggosok lumut yang menempel di bagian dalam akuarium.
Nah kalau akuarium di rumah terbuat dari akrilik, coba gunakan sikat yang berbahan plastik.
Sementara itu, jika akuarium terbuat dari kaca, kamu bisa menggunakan sikat berbahan logam untuk membersihkannya.
2. Bersihkan Kerikil
Setelah bagian dalam sudah selesai digosok dan sudah benar-benar bersih, maka kita perlu membersihkan kerikil.
Untuk membersihkan kerikil di dasar akuarium, kamu perlu menggunakan alat penyedot khusus akuarium.
Selain digunakan untuk membersihkan kerikil, alat ini juga bisa digunakan untuk menyedot dan membuang air akuarium yang kotor, lo.
Ingat, sisakan setidaknya setengah air di dalam akuarium agar masih ada bakteri bermanfaat yang tersisa.
3. Isi Ulang Air Akuarium
Setelah proses pembersihan bagian dalam selesai, kita bisa menambah air akuarium dengan air yang baru.
Baca Juga: 10 Negara dengan Konsumsi Ikan Terbanyak di Dunia, Indonesia Urutan Berapa?
Perlu diingat, pastikan air baru yang dimasukkan ke dalam akuarium adalah air yang bebas dari klorin, ya.
Dilansir dari The Spruce Pets, setelah akuarium selesai dibersihkan, pastikan untuk selalu menjaga dan membersihkan akuarium secara teratur.
Gosok lumut yang menempel setiap minggu, bersihkan kerikil setiap menganti air, dan bersihkan batu atau tanaman hias segera setelah terlihat kotor.
Dengan perawatan yang teratur, akuarium yang ada di rumah akan bebas dari bakteri dan terlihat indah setiap saat.
4. Memelihara Ikan Pembersih
Untuk kamu yang enggak mempunyai banyak waktu, ternyata ada nih jenis ikan andalan yang bisa menjaga kebersihan akuarium.
Ya, siapa lagi kalau bukan ikan sapu-sapu. Sesuai namanya, ikan hias ini banyak dimanfaatkan untuk membersihkan kaca akuarium bagian dalam.
Dengan badannya yang lengket pada dinding akuarium, hewan ini bisa membersihkan akuarium dari lumut dan kotoran yang menempel.
Bahkan, ikan sapu-sapu sering juga disebut sebagai janitor fish alias ikan bersih-bersih, lo.
Nah, itulah beberapa cara yang bisa terapkan untuk membersihkan akuarium di rumah. Selamat mencoba!
(Penulis: Fransiska Viola Gina)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar