Berdasarkan data oleh BP Statistical Review of World Energy 2020, Qatar memiliki cadangan minyak sebesar 25,2 miliar barrel pada 2019.
Jumlah tersebut jauh lebih besar jika dibandingkan dengan 20 tahun lalu yang hanya mencapai sekitar 13,1 miliar barrel.
Angka produksi minyak per hari Qatar mencapai 1,8 juta barrel juga lebih rendah daripada produksi 2018 sebanyak 1,9 juta barrel.
Sedangkan diketahui, angka konsumsi minyak di Qatar hanya mencapai 346.000 barrel per hari.
Tak hanya minyak saja, Qatar juga menjadi salah satu negara yang memiliki cadangan gas alam tebesar di dunia, lo.
Gas alam ini diketahui sekitar 24,7 triliun meter kubik yang hanya kalah dari Rusia sekitar 38 triliun meter kubik dan Iran 32 triliun meter kubik.
Cadangan gas alam ini bahkan jauh lebih besar dibandingkan cadangan yang ada di seluruh Asia Pasifik yang hanya sekitar 17,7 triliun meter kubik.
Meski begitu, negara ini hanya mampu memproduksi gas alam sebanyak 178 miliar meter kubik saja di tahun 2019.
Di tahun yang sama pun, nilai ekspor komoditi negara ini mencapai 72 miliar dollar AS.
Tercatat 85 persen ekspor Qatar berupa bahan bakar mineral dengan nilai 62 miliar dollar AS.
Baca Juga: Daftar Stasiun Televisi yang Menayangkan Piala Dunia 2022 di Qatar
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar