GridKids.id - Kali ini kita akan membahas tentang kedaulatan rakyat yang mencakup pengertian dan contoh penerapannya dalam bernegara.
Negara hukum tak dapat dipisahkan dari paham kerakyatan karena akhirnya, hukum yang mengatur dan membatasi kekuasaan negara.
Atau juga, pemerintahan ini diartikan sebagai hukum yang dibuat karena dasar kekuasaan atau kedaulatan rakyat.
Ada pun teori kedaulatan rakyat yang memandang dan memaknai kekuasaan itu berasal dari rakyat.
Sehingga dalam pelaksanaannya pemerintah harus berpegang pada kehendak rakyat yang disebut demokrasi.
Pengertian Kedaulatan Rakyat
Kedaulatan adalah kekuasaan tertinggi dan diartikan sebagai wewenang tertinggi dari suatu kesatuan politik.
Kedaulatan dalam negara ini diartikan sebagai kekuasaan tertinggi dalam negara yang tak berasal dari kekuasaan lainnya.
Kedaulatan mempunyai dua pengertian, yaitu kedaulatan ke dalam dan ke luar.
Kedaulatan ke dalam adalah kedaulatan di mana suatu negara untuk mengatur segala kepentingan rakyatnya tanpa campur tangan negara lain.
Dalam Pembukaan Undang-Undang Negara RI Tahun 1945, kedaulatan tersebut tampak pada tujuan negara untuk:
- Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar