GridKids.id - Kids, seluruh rangkaian balapan MotoGP di musim 2022 telah selesai digelar.
Hasilnya ada sosok baru yang menjadi juara dunia baru di MotoGP.
Tepat sekali, sosok tersebut adalah Francesco Bagnaia.
Gelar juara tersebut ia raih setelah menyelesaikan seri terakhir MotoGP 2022 di Sirkuit Ricarco Tomo, Minggu (6/11/2022) malam.
Pada balapan tersebut, pembalap yang memiliki julukan Pecco itu finis ke-9.
Total poin yang dimilikinya pun membuatnya menjadi juara dunia baru MotoGP 2022.
Pecco Bagnaia unggul 19 poin dari pesaingnya, Fabio Quartararo dari Monster Energy Yamaha.
Nama Francesco Bagnaia pun mengisi daftar baru para juara dunia MotoGP.
Nah, berikut ini GridKids akan menyajikan daftar juara dunia MotoGP sejak tahun 2002, ya.
Lantas, siapa aja para juara MotoGP tersebut? Yuk, simak satu per satu.
Para Juara MotoGP sejak Tahun 2022
Baca Juga: Hasil MotoGP Malaysia 2022: Penentuan Gelar Juara Dunia di Valencia
MotoGP 2002 - Valentino Rossi
MotoGP 2003 - Valentino Rossi
MotoGP 2006 - Nicky Hayden
MotoGP 2007 - Casey Stoner
MotoGP 2008 - Valentino Rossi
MotoGP 2009 - Valentino Rossi
MotoGP 2010 - Jorge Lorenzo
MotoGP 2011 - Casey Stoner
MotoGP 2012 - Jorge Lorenzo
MotoGP 2013 - Marc Marquez
MotoGP 2014 - Marc Marquez
Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2022: Jorge Martin Pole Position
MotoGP 2015 - Jorge Lorenzo
MotoGP 2016 - Marc Marquez
MotoGP 2017 - Marc Marquez
MotoGP 2018 - Marc Marquez
MotoGP 2019 - Marc Marquez
MotoGP 2020 - Joan Mir
MotoGP 2021 - Fabio Quartararo
MotoGP 2022 - Francesco Bagnaia
Itulah para juara MotoGP sejak tahun 2002, Kids. Siapakah pembalap jagoan kalian?
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia
Penulis | : | Andy Nugroho |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar