GridKids.id - Kids, apa kamu tahu siapa sosok yang merancang lambang negara Indonesia?
Lambang negara Indonesia adalah burung Garuda.
Terdapat sejarah dan sosok hebat yang merangcang lambang negara Indonesia yaitu burung Garuda.
Lambang burung Garuda tersebut tentu memiliki makna di dalamnya.
Makna Burung Garuda
Burung Garuda dikenal sebagai burung yang kuat dan bergerak dinamis.
Burung Garuda merupakan lambang negara dan memiliki semboyan Bhinneka Tunggal Ika.
Jika kamu perhatikan pada kedua kaki burung Garuda terdapat semboyan Bhineka Tunggal Ika yang berarti berbeda-beda tetapi satu jua.
Maksudnya, meskipun negara Indonesia memiliki banyak suku, ras, budaya dan agama yang berbeda-beda, namun hal tersebutlah yang menjadi kekuatan bangsa Indonesia
Pada Garuda Pancasila, terdapat 17 helai bulu di masing-masing sayap yang menunjukkan tanggal 17.
Lalu terdapat bulu ekor, 8 helai yang menunjukkan bulan delapan yakni Agustus.
Baca Juga: 7 Ciri-Ciri Demokrasi Pancasila, Salah Satunya Penegakan HAM
Juga 19 helai bulu di bawah perisai atau pada pangkal ekor, dan 45 helai bulu di leher yang mengartikan tahun 1945.
Itu melambangkan hari proklamasi kemerdekaan Indonesia tanggal 17 Agustus 1945.
Terdapat juga lima simbol, yaitu bintang, rantai, pohon beringin, kepala banteng, padi dan kapas.
Lalu siapa yang merancang lambang negara Indonesia?
Sosok yang Merancang Lambang Negara Indonesia
Sosok yang merancang lambang negara Indonesia adalah Bapak Syarif Abdul Hamid Alkadrie atau Bapak Sultan Hamid II.
Bapak Sultan Hamid II berasal dari Pontianak, Kalimantan Barat.
Sebelumnya, ada beberapa kandidat rancangan lambang negara Indonesia, namun hasil rancangan beliau lah yang terpilih.
Kemudian disempurnakan oleh Presiden Soekarno dan diresmikan pemakaiannya sebagai lambang negara pertama kali pada sidang Kabinet Republik Indonesia Serikat tanggal 11 Februari 1950.
Beliau merupakan Menteri Negara, di bawah kepemimpinan Presiden Soekarno.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar