GridKids.id - Salah satu fenomena cuaca yang terjadi di Samudra Pasifik adalah El Nino.
Fenomena El Nini terjadi saat suhu permukaan air di Samudra Pasifik akan meningkat.
Sekarang kita cari tahu penyebab dan dampak peristiwa El Nino bagi kehidupan manusia, yuk!
Nama El Nino merupakan istilah dalam bahasa Spanyol yang punya arti "anak yang diberkati".
Yang pertama kali menyebut dengan istilah tersebut adalah para nelayan di Amerika Selatan.
Ciri-Ciri Fenomena El-Nino
Yang pertama, saat suhu di daerah ekuator perairan Pasifik naik 5 derajat Celcius dari rata-rata selama tiga bulan berturut-turut.
Yang kedua, saat kondisi atmosfer dan pola hujan berubah.
Kalau keduanya terjadi, ilmuwan akan menetapkan kalau sedang terjadi El Nino. Peristiwa ini bisa terjadi sekitar 2 - 7 tahun sekali, lo.
Penyebab El Nino
Meningkatnya suhu di Samudra Pasifik bagian tengah dan timur yang membuat fenomena El Nino terjadi.
Baca Juga: Mari Mencari Tahu: Simulasi Gempa Bumi, IPAS Kelas 5 SD Tema 8
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar