GridKids.id - Apa isi dan makna Sumpah Pemuda, Kids?
Pada artikel sebelumnya kita telah mempelajari tentang nilai-nilai luhur Sumpah Pemuda.
Kali ini GridKids akan membahas tentang isi dan makna Sumpah Pemuda sesuai dengan materi PPKn kelas 8 SMP.
Sumpah Pemuda merupakan wujud kebangkitan masyarakat Indonesia untuk melawan penjajah.
Sumpah Pemuda juga diartikan sebagai tekad para pemuda yang terus melestarikan persatuan dan kesatuan bangsa.
Melansir dari gramedia.com, lahirnya Sumpah Pemuda bermula dari Kongres Pemuda II yang digagas oleh Persatuan Pelajar-Pelajar Indonesia (PPPI) dan dihadiri oleh organisasi pemuda.
Sementara untuk tokoh-tokoh yang turut andil di balik peristiwa Kongres Pemuda dan pembentukan Sumpah Pemuda, di antaranya Muhammad Yamin, S. Mangoensarkoro, Theodora Athia Salim, Amir Syarifuddin, W.R. Supratman, Soenario Prof. Mr. Soenari Sastrowardoyo, J. Leimena, Soegondo Dojojopoepito, dan Djoko Marsaid.
Para pemuda bermufakat mendeklarasikan Sumpah Pemuda sebagai komitmen perjuangan bersama.
Melansir dari kemendikbud.go.id, setelah Sumpah Pemuda dideklarasikan, kesadaran sebangsa setanah air yang harus bersatu melawan Belanda semakin kuat.
Nah, terwujudnya persatuan bangsa Indonesia yang disimbolkan dengan Sumpah Pemuda merupakam karunia Tuhan yang Maha Esa.
Semenjak saat itu, perjuangan para pemuda dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia enggak lagi bersifat kedaerahan melainkan bersifat dan berskala nasional.
Baca Juga: Rangkuman Materi PPKn Kelas 8 SMP: Mengenal Kebangkitan Nasional dan Sumpah Pemuda
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja isi dan makna Sumpah Pemuda!
Isi dan Makna Sumpah Pemuda
Berikut ini merupakan isi dan makna Sumpah Pemuda, antara lain:
1. Kami putra dan putri Indonesia, meengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia
2. Kamu putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu bangsa Indonesia
3. Kamu putra putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia
Nah, berikut ini merupakan makna Sumpah Pemuda yang perlu diketahui, antara lain:
1. Menekankan Kebanggaan akan Bahasa Indonesia
Tahukah kamu? Bahasa Indonesia merupakan bahasa resmi yang tercantum dalam UUD 1945.
Masyarakat Indonesia menggunakan bahasa Indonesia untuk berkomunikasi meski berbeda latar belakang.
Baca Juga: Materi PPKn Kelas 8 SMP: 7 Nilai Luhur yang Terkandung dalam Sumpah Pemuda
Kebanggaan akan bahasa Indonesi harus ditekankan karena bisa memengaruhi intelegensi dan rasa nasionalisme.
2. Menjaga Keutuhan Bangsa
Sumpah Pemuda harus ditanamkan melalui pelajaran sejarah di sekolah. Nah, hal ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa nasionalisme para generasi muda.
Salah satu makna Sumpah Pemuda ialah menjaga keutuhan bangsa yang harus dilakukan oleh masyarakat.
Untuk menjaga keutuhan bangsa perlu menggunakan teknologi secara bijak agar generasi muda bisa lebih peduli dan paham akan kondisi negaranya.
3. Menyatukan Perjuangan Bangsa Indonesia
Melansir dari gramedia.com, lahirnya Sumpah Pemuda menjadi titik awal perjuangan anak muda.
Diketahui tanpa Sumpah Pemuda dan perjuangan mereka Indonesia bisa saja enggak mencapai kesatuan dan enggak berhasil melawan penjajah.
Selain itu juga dengan mengamalkan semangat juang dan melakukan energi positif maka juga termasuk ikut serta menyatikan perjuangan bangsa Indonesia,
Itulah informasi tentang isi dan makna Sumpah Pemuda, materi kelas 8 SMP.
Pertanyaan: Siapa saja tokoh yang terlibat dalam Kongres Pemuda dan Sumpah Pemuda? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar