GridKids.id - Kids, sebelumnya kita sudah membahas proverb atau pepatah dalam bahasa Inggris.
Nah, kali ini kita bahas tentang proverbs atau peribahasa dalam bahasa Inggris, yuk!
Selain itu, akan ada arti dan maknanya juga dalam bahasa Indonesia, lo!
Hal ini agar kamu bisa lebih memahami dari makna peribahasa tersebut.
Namun sebelumnya, tahukah kamu apa perbedaan dari pepatah dan peribahasa?
Pepatah adalah perkataan yang mengandung nasihat atau ajaran. Biasanya, kalimatnya lebih pendek.
Sedangkan pribahasa adalah susunan kata dengan makna luas, enak didengar dan berisi pesan bijaksana.
Peribahasa adalah suatu kelompok kata atau kalimat yang punya makna tersendiri.
Peribahasa juga diartikan sebagai ungkapan yang dinyatakan secara tak langsung, tapi saat menyampaikan tersirat hal yang bisa dipahami.
Yap! Dalam peribahasa, pesan atau maknanya enggak bisa terlihat secara langsungdan harus dipahami lebih dulu.
Yuk, langsung saja kita cari tahu 15 contoh proverb atau peribahasa dalam bahasa Inggris!
Baca Juga: Mengenal Peribahasa: Pengertian, Jenis, Fungsi, dan Contohnya
Inilah 15 proverb atau peribahasa bahasa Inggris yang terkenal dan bisa digunakan sehari-hari:
1. Absence makes the heart grow fonder
Ketiadaan membuat hati semakin mesra
Maknanya: Kalau lama tak bertemu, kita akan lebih menghargai kehadiran orang tersebut.
2. An apple a day keeps the doctor away
Sebutir apel setiap hari mencegah dokter datang
Maknanya: Melakukan kebiasaan sehat setiap hari bisa menjauhkan penyakit.
3. Blood is thicker than water
Darah lebih kental dari air
Maknanya: Hubungan darah atau keluarga lebih kuat dari hubungan lain.
4. Birds of a feather flock together
Burung dengan bulu yang sama, berkumpul bersama
Maknanya: Orang yang punya kesamaan akan berkumpul dengan orang serupa.
5. One today is worth two tomorrow
Satu hari ini bernilai dua hari esok
Maknanya: Apa yang kita punya sekarang lebih baik daripada yang dijanjikan atau diharapkan.
Baca Juga: Belajar Bahasa Inggris: 20 Proverb (Pepatah) Lengkap dengan Maknanya
6. A friend in need is a friend indeed
Teman yang ada saat dibutuhkan adalah sebenar-benarnya teman
Maknanya: Orang yang membantu kita saat susah adalah teman yang sesungguhnya.
7. Don’t put all your eggs in one basket
Jangan letakkan semua telurmu di dalam satu keranjang
Maknanya: Berisiko besar kalau mengandalkan hanya pada satu rencana
8. Keep your friends close and your enemies closer
Dekati teman-temanmu dan lebih dekati musuhmu
Maknanya: Meski harus berlaku baik dengan teman, sebaiknya lebih dekati musuhmu untuk mengetahui apa saja yang mereka rencanakan.
9. One man's trash is another man's treasure
Sampah seseorang adalah harta karun orang lain
Maknanya: Sesuatu yang tak bermanfaat bagi seseorang bisa saja berguna bagi orang lain
10. Spare the rod and spoil the child
Simpan tongkat dan manjakan anak
Maknanya: Kalau tak menghukum anak saat ia bersalah, maka akan merusak karakternya.
11. The apple doesn't fall far from the tree
Buah jatuh tak jauh dari pohonnya
Baca Juga: Belajar Bahasa Inggris: 11 Proverb Pepatah Bahasa Inggris dan Maknanya
Maknanya: Anak biasanya mirip dengan orangtuanya.
12. The pen is mightier than the sword
Pena lebih kuat dari pada pedang
MaknanyaL Kata-kata punya kekuatan yang lebih hebat daripada pedang.
13. The road to hell is paved with good intentions
Jalan menuju nerakan dibuat dengan niat baik
Maknanya: Kadang hal baik tak sesuai dengan hasil kalau tak dibarengi dengan niat.
14. Stolen fruit is the sweetest
Buah curian adalah yang paling manis
Maknanya: Apa yang dilarang akan terasa lebih menantang.
15. The grass is always greener on the other side
Rumput selalu lebih hijau di tempat lain
Maknanya: Kadang milik orang lain lebih terlihat baik.
Nah, itulah contoh 15 proverb atau peribahasa dalam bahasa Inggris serta arti dan maknanya yang terkenal dan sering digunakan sehari-hari.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar