GridKids.id - Pada artikel pengetahuan umum kali ini GridKids akan mengajakmu mengenal tentang Taman Wisata Alam di Indonesia.
Taman Wisata Alam adalah taman yang dibuat untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat terhadap pentingnya menjaga kelestarian alam sekitar.
Pengelolaan wilayah konservasi ini dirancang untuk membuat tempat rekreasi dan pariwisata, sehingga pengunjung bisa merasakan keindahan alam di dalamnya.
Dalam Peraturan Undang-Undang No. 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya merupakan kawasan pelestarian alam yang terutama dimanfaatkan untuk pariwisata dan rekreasi alam.
Taman Wisata Alam punya manfaat dan fungsi yaitu tempat pariwisata dan rekreasi sebagai pelindung sistem penyangga kehidupan untuk daerah di sekitarnya sebagai lokasi edukasi dan pengembangan ilmu pengetahuan.
Pemanfaatan keanekaragaman sumber daya hayati yang ada di tempat ini dimanfaatkan untuk pelestariannya.
Hutan atau wilayah yang digunakan sebagai rekreasi dan pariwisata yang punya manfaat berbeda untuk pemanfaatan hutan secara umum.
Taman Wisata Alam bisa dimanfaatkan sebagai sarana rekreasi dan wisata, sarana edukasi, sarana penelitian, dan penunjang aktivitas budaya.
Taman Wisata Alam terbagi jadi dua jenis, yaitu Taman Wisata Alam Darat dan Taman Wisata Alam Laut.
Yuk, simak daftar lengkap nama-nama Taman Wisata Alam di Indonesia dan juga lokasinya.
Nama-Nama Taman Wisata Alam di Indonesia dan Lokasinya
Baca Juga: 5 Wisata Alam di Jogja yang Menarik Dikunjungi saat Liburan Sekolah
Source | : | Foresteract.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar