GridKids.id - Kids, pada artikel sebelumnya kamu sudah diajak melihat pekerjaan di dunia yang sudah punah karena teknologi.
Kali ini kamu akan diajak mengenali beberapa pekerjaan yang diperkirakan akan punah di masa depan.
Pekerjaan manusia dari waktu ke waktu terus berkembang dan berubah karena perkembangan teknologi dan zaman.
Jika dulu banyak hal dilakukan secara manual, kini jarang sekali kita menemukan hal-hal atau berbagai kegiatan manusia yang dilakukan dengan cara yang rumit atau enggak efisien.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah beberapa jenis pekerjaan yang diperkirakan akan hilang di masa depan, di antaranya:
Jenis-Jenis Pekerjaan yang Akan Hilang di Masa Depan
1. Pekerja Pos
Pada era-60an, pos adalah salah satu media pendukung komunikasi masyarakat melalui surat.
Namun, seiring perkembangan teknologi yang makin maju semakin jarang masyarakat yang menggunakan jasa kantor pos.
Kini perusahaan ekspedisi besar sudah mengambil alih pekerjaan tukang pos.
Dibandingkan berbagai perusahaan ekspedisi itu, pos punya kelebihan jangkauan pengiriman hingga ke luar pulau.
Baca Juga: Sudah Jarang Digunakan Lagi, Ketahui Perbedaan Weselpos dan Kartu Pos
Kehadiran e-mail atau surat elektronik mulai menggeser pola komunikasi surat-menyurat di seluruh dunia.
Tak hanya surat, e-mail juga memungkinkan seseorang mengirimkan dokumen, foto, video, dan tautan link
Balasan e-mail juga bisa diterima dalam waktu yang singkat dan tentunya efisien.
2. Pekerja Pabrik
Banyak robot dimanfaatkan dalam berbagai pekerjaan manufaktur besar.
Robot ini dioperasikan dengan komputer dan disusun dengan begitu tepat (precise) sesuai blue print yang sudah dirancang.
Keberadaan robot ini memudahkan produksi dan pengerjaan banyak hal, sehingga teknisi terampil enggak diperlukan lagi di masa depan.
3. Teller/Pegawai Bank
Kemajuan teknologi mendorong banyak orang bisa mengakses atau mengelola uangnya tanpa perlu lagi pergi ke bank.
Nasabah bisa melakukan berbagai jenis transaksi lewat ponsel atau handphone mereka.
Aktivitas pengelolaan, penyimpanan, dan pengiriman uang kini enggak harus dilakukan di bank, tapi bisa dilakukan di mana saja dengan sekali klik di ponsel.
Baca Juga: Jenis-Jenis Bank Berdasar Kepemilikan dan Kegiatan Operasionalnya, Ekonomi Kelas 10
Hal inilah yang membuat pekerjaan teller atau pegawai bank di masa depan diperkirakan mungkin enggak diperlukan lagi.
4. Ahli Perpustakaan
Petugas atau ahli perpustakaan adalah salah satu jenis pekerjaan yang diperkirakan akan hilang di masa depan.
Pasalnya kini meminjam buku di perpustakaan tak lagi membutuhkan bantuan penjaga atau ahli perpustakaan.
Hal ini bisa dilakukan sendiri oleh pengunjung dengan memanfaatkan chips pada buku yang ditunjukkan ke mesin peminjam otomatis.
Ketika chips terbaca maka data-data yang diperlukan akan tersimpan, lengkap dengan tanggal peminjaman dan kapan buku harus dikembalikan.
Kemajuan teknologi digital saat ini bahkan memungkinkan orang-orang bisa meminjam buku-buku secara online lewat perpustakaan online yang aplikasinya bisa diunduh di ponsel pribadi.
5. Peneliti
Pekerjaan seperti peneliti, analitis, hingga orang-orang yang bertugas mengumpulkan informasi diperkirakan akan hilang dan punah di masa depan.
Beberapa firma hukum dikabarkan sudah mulai mengganti paralegal dan staf lain dengan pengacara e-discovery dengan menggunakan robot riset.
Robot bisa dengan mudah dan efisien untuk menyisir banyak dokumen dan penemuan fakta-fakta relevan yang diperlukan.
Kepintaran manusia di masa depan mungkin bisa diadopsi untuk menciptakan berbagai robot yang bisa bekerja tanpa rasa lelah untuk menyelesaikan tugas atau pekerjaannya.
6. Translator
Berbagai aplikasi translator online kini memudahkan seseorang untuk mengakses literatur atau bahan bacaan dalam bahasa asing dan memahaminya.
Hanya dengan mengunduh berbagai aplikasi translator online di ponsel, kini orang-orang bisa secara mandiri menerjemahkan berbagai teks berbahasa asing dengan tingkat akurasi yang cukup tinggi.
7. Kasir
Kini sudah ada beberapa toko yang tak lagi menggunakan jasa kasir dan mulai mengoperasikan mesin pembayaran otomatis.
Jenis toko ini menerapkan sistem self-checkout supaya pelanggan bisa melakukan pembayarannya sendiri.
Peran manusia sebagai pengawas di lapangan mungkin masih dibutuhkan, tapi mungkin enggak lagi perlu mempekerjakan terlalu banyak orang di bagian kasir.
Itulah tadi tujuh jenis pekerjaan yang diperkirakan akan hilang atau punah di masa depan karena makin berkembangnya teknologi dan kecerdasan manusia.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar