GridKids.id - Kids, apa kamu sering menanam tanaman di rumah?
Salah satu tanaman yang disukai banyak orang adalah agnolema.
Aglonema memiliki warna dan bentuk yang cantik.
Dengan menanam tanaman aglonema di rumah dapat mempercantik halaman rumah.
Banyak orang yang merasa kesulitan untuk merawat tanaman aglonema.
Merawat aglonema memang susah-susah gampang, Kids.
Namun, jika telaten dan banyak belajar, maka tanaman akan subur.
Tahukah kamu? Ampas kopi yang sering kita buang ternyata bermanfaat untuk tanaman aglonema, lo.
Ampas kopi mengandung nitrogen, magnesium, kalsium, kalium, dan mineral lainnya yang bisa bermanfaat untuk aglonema ataupun tanaman lainnya.
Untuk itu, jangan lagi membuang ampas kopi, ya, karena bisa dimanfaatkan.
Berikut manfaat ampas kopi untuk tanaman aglonema.
Baca Juga: 4 Perbedaan Aglonema Lotus Delight dan Minion yang Sering Terlewatkan
Manfaat Ampas Kopi untuk Aglonema
Ampas kopi memang dapat dimanfaatkan untuk aglonema.
1. Kompos ramah lingkungan
Enggak perlu membeli kompos, kita bisa manfaatkan dengan ampas kopi.
Ampas kopi dapat digunakan dalam pembuatan pupuk kompos yang misalnya terbuat dari bekas sayuran atau buah-buahan.
Menggunakan ampas kopo dapat menjadikan kompos yang ramah lingkungan.
2. Menyuburkan aglonema
Dengan ampas kopi, tanaman aglonema dapat tumbuh dengan subur.
Ampas kopi membantu mikroorganisme yang ada di dalam tanaman dan menarik cacing berkembang biak lebih cepat
Hal inilah yang membuat aglonema tumbuh subur.
Baca Juga: Jadi Rahasia Pedagang Tanaman, Ini Rahasia Membuat Aglonema Mengkilap dan Sehat
3. Usir hama
Hama adalah musuh tanaman, sehingga keberadaannya harus diusir.
Hama seperti belalang dan semut dapat muncul di tanaman kita.
Jika tanaman diganggu hama maka dapat mengganggu pertumbuhan aglonema dan bisa merusak akarnya.
Nah, gunakan ampas kopi untuk mencegah atau mengusir hama di tanaman kita.
4. Dapat cegah jamur
Apa kamu sering melihat bercak jamur pada aglonema?
Biasanya jamur menyerang bawah daun, batang hingga daun aglonema.
Dengan ampas kopi dapat mencegah jamur tersebut untuk tumbuh, sehingga enggak merugikan aglonema.
5. Dijadikan mulsa
Ampas kopi juga bisa menjadi mulsa atau pelindung dari tanaman aglonema.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar