GridKids.id - Norma sosial merupakan sebuah pedoman perilaku yang bisa memastikan kehidupan sosial masyarakat bisa berlangsung dengan selaras dan harmonis.
Sekarang kita akan membahas contoh penerapan norma sosial dalam kehidupan sehari-hari.
Kehidupan masyarakat secara individual atau kelompok pasti melibatkan interaksi satu sama lainnya.
Sehingga keberadaan norma sosial diperlukan untuk menjaga tak ada yang saling menyalahi hak satu sama lain.
Norma sosial menjadi patokan dan petunjuk perilaku yang benar dan pantas sesuai dengan nilai-nilai yang dianut masyarakatnya.
Jika ada anggota masyarakat yang melanggar atau enggak patuh pada norma yang berlaku maka akan ada sanksi sosial yang harus diterima.
Norma sosial bisa membantu mengatur jalannya kehidupan bermasyarakat dan tingkah laku dalam interaksi sosialnya.
Jika tiap orang punya kesadaran dalam menerapkan nilai dan norma sosial maka kehidupan bisa berjalan lancar, aman, dan damai.
Norma sosial adalah bentuk nilai dan aturan yang bersifat mengikat dan memaksa individu atau masyarakat di dalamnya untuk menaatinya.
Masyarakat yang sadar dan taat pada norma sosial akan mewujudkan keteraturan sosial yang menjamin kehidupan bisa berjalan lancar sebagaimana yang diharapkan.
Berikutnya akan dituliskan beberapa contoh penerapan norma sosial dalam kehidupan sehari-hari. Yuk, simak sama-sama contohnya di bawah ini, Kids.
Baca Juga: Jenis-Jenis Norma Sosial Berdasar Sumbernya, Sosiologi Kelas 7 SMP
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar