GridKids.id - Kids, tahukah kamu apa penyebab utama ada keberagaman di lingkungan masyarakat Indonesia?
Seperti yang kita ketahui, Indonesia merupakan negara yang kaya akan keberagaman latar belakang, adat istiadat dan budaya.
Di dalam artikel ini, GridKids akan membahas materi PKN Kelas 7 SMP Bab IV mengenai penyebab keberagaman di masyarakat Indonesia.
Apa itu keberagaman?
Keberagaman adalah suatu variasi dan mengacu pada suatu perbedaan.
Dalam konteks masyarakat, keberagaman merupakan kondisi di mana adanya suatu perbedaan yang dimiliki oleh setiap individu di tengah kehidupan bermasyarakat.
Keberagaman di Indonesia
Masyarakat Indonesia memiliki keberagaman, mulai dari ras, suku, agama, hingga bahasa daerah yang digunakan.
Keberagaman itu menjadikan kita selalu menjunjung tinggi semboyan berbunyi “Bhinneka Tunggal Ika”.
Bhinneka Tunggal Ika memiliki arti berbeda-beda tetapi tetap satu.
Berikut ini pembahasan lengkao materi PKN Kelas 7 SMP Bab IV mengenai penyebab keberagaman di masyarakat Indonesia. Simak ulasannya, yuk!
Baca Juga: Materi PKN Kelas 7 SMP: Sikap Toleransi di Ruang Lingkup Bangsa dan Negara
PKN Kelas 7 SMP: Penyebab Keberagaman di Masyarakat
1. Letak wilayah Indonesia yang strategis
2. Kondisi negara kepulauan
Negara kepulauan menyebabkan keberagaman suku, bangsa, bahasa, budaya serta peranan laki-laki dan perempuan.
Keadaan ini menghambat hubungan antarmasyarakat dari pulau yang berbeda-beda.
3. Perbedaan kondisi alam
Kondisi alam yang berbeda seperti daerah pantai, pegunungan, daerah subur, padang rumput, dataran rendah, rawa, dan laut juga mengakibatkan perbedaan di masyarakat.
Hal ini menimbulkan keberagaman bentuk rumah, mata pencaharian, makanan pokok, pakaian, kesenian serta kepercayaan.
Baca Juga: Materi PKn Kelas 7 SMP Uji Kompetensi 5.1: Apa Sistem dan Bentuk Negara Indonesia?
4. Keadaan transportasi dan komunikasi
Kemajuan sarana transportasi dan komunikasi juga memengaruhi perbedaan masyarakat Indonesia.
Masyarakat merasakan perbedaan dalam melakukan interaksi sosial dengan masyarakat di lain daerah.
5. Penerimaan masyarakat terhadap perubahan
Sikap masyarakat terhadap sesuatu yang baru baik yang datang dari dalam maupun luar masyarakat membawa pengaruh terhadap perbedaan masyarakat Indonesia.
Hal ini menyebabkan perbedaan masyarakat yang mudah atau sulit dalam menerima orang asing atau budaya asing.
Nah, itu dia pembahasan materi PKN Kelas 7 SMP Bab IV mengenai penyebab keberagaman yang terjadi di masyarakat Indonesia.
Yuk, selalu menjaga keberagaman di lingkungan masyarakat!
Pertanyaan: |
Apa penyebab keberagaman di lingkungan masyarakat Indonesia? |
Petunjuk, cek lagi page 2. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Tribunnews |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar