GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu bagaimana cara kerja panel surya?
Di dalam artikel ini, GridKids akan membahas lengkap mengenai bagaimana cara kerja panel surya yang perlu diketahui.
Nah, mempelajari bagaimana cara kerja panel surya, mari kita ulas dulu definisi dari panel surya.
Apa yang dimaksud dengan panel surya? Apakah kamu sudah tahu sebelumnya?
Definisi Panel Surya:
Panel surya adalah suatu perangkat dari kumpulan sel surya yang berfungsi untuk menyerap sinar matahari dan mengubahnya menjadi energi listrik.
Panel surya dapat dijadikan sebagai energi alternatif pembangkit listrik mandiri.
Penggunaan dari keberadaan panel surya ini juga jauh lebih hemat energi dan menjanjikan untuk digunakan dalam jangka waktu yang panjang.
Cahaya Matahari Menjadi Sumber Energi Utama
Panel surya merupakan alat energi alternatif untuk mengubah energi cahaya matahari menjadi energi listrik.
Panel surya mengambil cahaya matahari yang merupakan sumber cahaya utama di Tata Surya.
Baca Juga: 4 Sumber Energi Alternatif yang Bisa Digunakan, Materi Kelas 4 Tema 2
Berikut ini pembahasan mengenai bagaimana cara kerja panel surya yang perlu untuk diketahui.
Langsung simak penjelasannya di bawah ini, yuk!
Bagaimana Cara Kerja Panel Surya?
Cara kerja panel surya sederhananya adalah dengan menyerap cahaya matahari dan menampung energi yang dihasilkan ke dalam sebuah baterai.
Energi yang sudah tertampung bisa digunakan kapan pun selama masih ada tampungan energi dalam baterai.
Dikutip dari Kompas.com melalui laman Live Science, panel surya bekerja dengan memungkinkan partikel cahaya untuk menjatuhkan elektron bebas dari atom.
Hal inilah yang menghasilkan aliran listrik, Kids.
Panel surya sebenarnya terdiri atas banyak unit yang lebih kecil yang disebut dengan sel fotovoltaik.
Ini artinya panel surya mengubah sinar matahari menjadi listrik.
Pemanfaatan energi surya di Indonesia:
Baca Juga: Macam-Macam Sumber Energi Alternatif Bagi Kehidupan Manusia, Air Hingga Matahari
Energi dari panel surya sering dijadikan sebagai energi alternatif untuk mengatasi kenaikan harga listrik konvensional.
Energi utamanya berasal dari energi matahari yang bisa didapatkan secara gratis.
Secara letak geografis, Indonesia berada di garis khatulistiwa, sehingga Indonesia sangat kaya akan sumber energi surya di seluruh wilayah Indonesia.
Nah, itu dia pembahasan lengkap mengenai bagaimana cara kerja panel surya yang memanfaatkan energi surya atau energi matahari.
Yuk, segera manfaatkan energi surya dalam kehidupan sehari-hari!
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | sains.kompas.com |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar