GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu bahwa Kota Ubud di Pulau Bali termasuk ke dalam urutan kota terbaik di dunia tahun 2022?
Seperti yang kita ketahui, Bali adalah salah satu pusat pariwisata di Indonesia.
Pulau Dewata banyak dikunjungi oleh wisatawan dalam negeri maupun mancanegara.
Nah, di dalam artikel ini GridKids akan membahas lengkap mengenai daftar 10 kota terbaik di dunia 2022 versi Travel+Leisure.
Survey dari Travel+Leisure
Majalah pariwisata asal Amerika Serikat, Travel+Leisure merilis daftar 10 kota terbaik dunia 2022.
Kota-kota ini muncul berdasarkan hasil survei yang dilakukan sejak 25 Oktober 2021 hingga 28 Februari 2022.
Kota Ubud di Bali
Nah, Ubud di Bali masuk ke dalam salah satu kota terbaik di dunia 2022, lo.
Kota Ubud terletak di bagian tengah pulau Bali yang dikenal sebagai pusat tarian dan kerajinan tradisional.
Disamping itu, Ubud juga dikelilingi wilayah persawahan dengan pemandangan terasering yang menakjudkan.
Baca Juga: Daftar 25 Pulau Terbaik di Dunia Tahun 2022, Bali Masuk 5 Besar!
Di Ubud kamu juga bisa mengunjuni Pura dan banyak tempat suci yang menjadi objek wisata di Bali yang wajib untuk dikunjungi.
Travel Juanda Malang juga menjadi salah satu pilihan terbaik Anda untuk mendapatkan pengalaman wisata yang indah.
Dilansir dari nahwatravel.co.id, berikut ini pembahasan lengkap mengenai daftar 10 kota terbaik di dunia 2022 versi Travel+Leisure.
Simak langsung ulasannya di bawah ini!
Daftar 10 Kota Terbaik Dunia 2022
1. Oaxaca di Meksiko, skor: 92,96
2. San Miguel de Allende di Meksiko, skor: 91,77
3. Ubud di Bali, skor: 91,73
4. Florensia di Italia, skor: 91,06
5. Istanbul di Turki, skor: 90,97
6. Kota Meksiko di Meksiko, skor: 90,90
Baca Juga: Daftar Lengkap Negara Maju di Benua Eropa, Total Ada 17 Negara
7. Chiang Mai di Thailand, skor: 90,70
8. Jaipur di India, skor: 90,67
9. Osaka di Jepang, skor: 90,35
10. Udaipur di India, skor: 90,22.
Nah, itu dia pembahasan mengenai daftar 10 kota terbaik di dunia 2022 versi Travel+Leisure.
Kota mana yang mau kamu kunjungi terlebih dahulu? Apakah Ubud di Pulau Bali?
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Travel + Leisure,KOMPAS.com |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar