GridKids.id - Pengumuman seleksi mandiri Penerimaan Mahasiswa Baru (Penmaba) Universitas Negeri Jakarta (UNJ) diumumkan hari ini, Jumat (22 Juli 2022).
Jalur mandiri merupakan salah satu jalur yang diincar peminat PTN yang belum bisa lolos seleksi SNMPTN dan SBMPTN sebelumnya.
Hasil seleksi mandiri penerimaan mahasiswa baru (Penmaba) UNJ 2022 bisa dicek setelah peserta ujian login di pendaftaran.unj.ac.id.
UNJ memiliki dua jalur mandiri untuk calon mahasiswa yang berminat masuk dan melanjutkan studi di UNJ.
Dua jalur mandiri adalah jalur mandiri prestasi dan jalur mandiri tes tulis berbasis komputer yang diadakan secara online.
Pendaftaran untuk jalur mandiri UNJ sudah dibuka pendaftarannya sejak 17 Mei hingga 8 Juli 2022 lalu.
Sedangkan untuk ujian mandirinya sudah diselenggarakan pada 16 Juli 2022.
Sesuai jadwal Penmaba UNJ 2022 hasil seleksi Penmaba UNJ diumumkan hari ini, 22 Juli 2022.
Peserta yang sudah mengikuti ujian mandiri bisa melakukan hasil seleksi penmaba UNJ 2022 secara online lewat link ini.
Baca Juga: Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri UIN Walisongo 2022 dan Cara Loginnya
Hasil Seleksi PENMABA UNJ 2022
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar