Lulusan di jurusan ini akan menjadi apoteker di mana kamu dituntut untuk membuat, mengidentifikasi, meracik, dan menyarankan obat untuk pasien.
8. Jurusan Biokimia
Jurusan biokimia fokus mempelajari tentang molekul kimia yang bereaksi dan proses dalam makhluk hidup.
Jurusan ini adalah campuran dari Biologi dan Kimia dan peluang kariernya terbilang luas.
Kamu dapat bekerja sebagai ahli biologi molekul dan sel, tenaga riset bioinformatika, atau menjadi ahli biokimia dan biofisika.
9. Jurusan Teknik Sipil
Baca Juga: 24 Pekerjaan Jurusan IPS yang Memiliki Gajinya Besar, Apa Saja?
Teknik sipil lebih fokus kepada bagaimana sebuah bangunan dibuat seperti proyek pembangunan gedung, perkantoran, jalan, perusahaan, dan bangunan pemerintahan.
Lulusan teknik sipil juga jarang menganggur karena jadwal terbang yang sibuk dengan gaji yang tinggi.
Bahkan kamu bisa mendapatkan gaji puluhan sampai ratusan juta untuk satu kali kali proyek.
10. Jurusan Arsitektur
Arsitektur bergelut dengan ide, konsep, dan vision yang unik. Tak hanya mempelajari tentang desain, tetapi kamu juga akan mengenal lebih dalam tentang fungsi bangunan, kekuatan bangunan, dan estetikanya.
Jika berhasil lulus dari jurusan Arsitektur, kamu bahkan bisa membuat usaha sendiri agar lebih menguntungkan.
Nah, itu dia 10 jurusan IPA yang sepi peminat tapi peluang kerja besar yang dapat kamu jadikan pilihan. Tertarik?
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar