Kucing juga akan keluar dari rumah jika ia tak dirawat dengan baik arau jarang diberi makan.
Oleh karena itu, rawatlah kucing peliharaanmu dengan baik. Jangan lupa juga untuk menunjukkan rasa sayangmu dengan cara mengelus kucing secara lembut.
5. Adanya persaingan antar kucing lain
Kucing jantan memiliki wilayah teritorial sendiri dan mereka akan menandainya dengan air seninya.
Jika ada kucing lain yang mendekati wilayah kucing peliharaanmu, itu akan membuatnya berkelahi.
Jika kucingmu kalah, ia akan pergi sebagai bentuk dari konsekuensi dari perkelahian.
Baca Juga: Mengapa Kucing Takut Sama Air? Bisa Jadi Alasannya Karena 4 Hal Ini
Untuk menghindari hal tersebut, biasanya dokter hewan menyarankan untuk melakukan sterilisasi agar kucing jadi lebih tenang dan tak berkelahi lagi.
Itulah beberapa alasan mengapa kucing peliharaan bisa pergi atau minggat dari rumah pemiliknya.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar