GridKids.id - Berbicara mengenai kucing dan tikus pasti enggak asing dengan animasi Tom and Jerry.
Tom merupakan seekor kucing sementara Jerry adalah tikus. Mengapa kucing senang mengejar tikus, Kids?
Kucing merupakan salah satu hewan peliharaan yang memiliki tingkah laku dan kebiasaan yang unik.
Nah, kucing memiliki kebiasaan senang mengejar tikus. Bahkan kebiasaan unik ini sudah melekat pada kucing, lo.
Kali ini GridKids akan mencari tahu apa saja alasan kucing senang mengejar tikus, ya.
Untuk mengetahui alasan kucing senang mengejar tikus, simak informasi di bawah ini.
Alasan Kucing Senang Mengejar Tikus
1. Keinginan untuk Bermain dari Kucing
Salah satu alasan kucing senang mengejar tikus adalah adanya keinginan untuk bermain, Kids.
Baca Juga: Lucu dan Menggemaskan, Ketahui 5 Fakta Anak Kucing Sebelum Memeliharanya
Banyak orang yang mengira kucing akan memangsa tikus padahal kenyataannya enggak selalu, lo.
Dalam beberapa situasi, kucing biasanya memiliki kecenderungan untuk mengajak tikus untuk bermain, seperti kejar-kejaran.
2. Pergerakan Tikus yang Sangat Lincah
Dilansir dari Kompas.com, kucing merupakan seekor predator. Sehingga ia memiliki kemampuan alami dalam mendeteksi hewan di sekitarnya.
Kucing secara otomatis mampu melakukan indentifikasi mengenai hewan yang dirasa berbahaya dan juga yang enggak, Kids.
Umumnya, kucing akan tertarik karena pergerakan yang lincah dan aroma yang khas.
Maka enggak mengherankan kucing akan sangat tertarik mengejar tikus, ya,
3. Insting Kucing yang Gemar Mengejar
Sama seperti manusia, kucing juga memiliki insting dalam menjalani kegiatannya.
Baca Juga: Tak Hanya Bertingkah Lucu, Memelihara Kucing di Rumah Juga Bisa Datangkan 6 Manfaat Ini
Nah, salah satu insting kucing ialah mengejar sesuatu yang ada di hadapannya.
Diketahui alasan ilmiah kucing mengejar tikus merupakan bagian dari insting berburunya yang sudah melekat.
Bahkan hal ini juga bisa memengaruhi tingkah laku dan cara kucing melihat sesuatu di hadapannya.
4. Tikus Sebagai Bagian dari Rantai Makanan
Salah satu alasan ilmiah kucing senang mengejar tikus karena rantai makanan.
Rantai makanan adalah perolehan makanan pada organisme yang terjadi secara berantai.
Kucing dikenal sebagai hewan karnivora tentu termasuk ke klasifikasi predator dan tikus sebagai salah satu mangsanya.
Nah, sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja alasan kucing senang mengejar tikus.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar