GridKid.id - Peristiwa sejarah yang kamu baca dalam berbagai buku ditulis berdasarkan sumber sejarah.
Sumber sejarah adalah bukti kredibel yang membuktikan bahwa suatu peristiwa sejarah benar terjadi di masa lalu.
Sumber sejarah terbagi menjadi beberapa jenis, mulai dari yang primer hingga tersier.
Kredibilitas sumber sejarah berperan untuk memvalidasi kebenaran sebuah peristiwa atau klaim sejarah.
Berikutnya akan dijelaskan jenis-jenis sumber sejarah berdasarkan sifat dan bentuknya. Yuk, simak sama-sama uraian penjelasan lengkapnya di bawah ini.
Jenis-Jenis Sumber Sejarah Berdasarkan Sifat
1. Sumber Primer
Sumber primer merupakan kesaksian utama dari pelaku atau saksi sejarah sezaman yang tertulis dalam sebuah dokumen, prasasti, naskah sastra, surat kabar, maupun audio-visual.
Sumber primer yang terjadi di zaman yang sama dengan sebuah peristiwa sejarah memungkinkan peneliti sejarah mengamati dan bersikap seobjektif mungkin dengan objek penelitian.
Baca Juga: 6 Peninggalan Sejarah Kerajaan Gowa-Tallo, Kerajaan Islam Pertama di Sulawesi
2. Sumber Sekunder
Sumber sekunder berasal dari kesaksian seseorang yang enggak secara langsung terlibat dalam peristiwa bersejarah. Misalnya anak, saudara, kerabat dari pelaku sejarah.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar