GridKids.id - Kids, apakah kucing peliharaan kamu suka mencakar sembarangan?
Hal ini tentunya sangat mengganggu. Pasalnya, cakaran dari seekor kucing dewasa tentu bisa membuat kulit kita terluka.
Disamping itu, cakaran kucing terhadap benda-benda di rumah juga membuat rusak sofa, furnitur, karpet ataupun barang yang lainnya.
Lalu, bagaimana cara mengatasinya?
Artikel ini akan membahas mengenai tips dan cara ampuh untuk mencegah kucing peliharaan kamu yang sering mencakar sembarangan.
Perlu diketahui alasan mengapa kucing seringkali menggaruk atau mencakar sesuatu yang berada di sekitarnya.
Ternyata menggaruk atau mencakar dapat melatih otot-otot kaki depan dan tulang belakang untuk menjaga kucing dalam kondisi prima saat berburu.
Namun, bagaimana cara mengatasi agar si kucing enggak mencakar sembarangan?
Berikut ini ulasan lengkapnya. Langsung simak di halaman berikutnya, yuk!
Baca Juga: 6 Fakta tentang Kebiasaan Tidur Kucing yang Unik dan Jarang Diketahui
Tips Mencegah Kucing Agar Enggak Mencakar Sembarangan
1. Potong Kuku Kucing Secara Rutin
Memotong kuku kucing secara rutin adalah salah satu solusi untuk terhindar dari cakarnya.
Salah satu alasan kucing suka mencakar adalah karena ingin menanggalkan kukunya yang lama.
Maka dari itu, rutinlah memotong kuku kucing atau bisa juga kamu konsultasikan dengan dokter hewan tentang cara memotong kuku yang baik dan benar.
2. Hilangkan Aroma Kucing pada Benda yang Sering Dicakar
Salah satu alasan mengapa kucing suka mencakar adalah karena ia ingin menandai wilayahnya.
Makanya, kucing sering mencakar di suatu benda atau tenpat sehingga akan meninggalkan aroma kucing.
Jika di tempat yang enggak semestinya, maka kamu harus menghilangkan aroma kucing tersebut.
Kamu bisa menggunakan penetral atau pengharum khusus untuk mengilangkan aroma kucing.
Jika aromanya telah hilang, kucing akan meninggalkan tempat tersebut.
Baca Juga: 6 Alasan Kucing Takut Bertemu Orang Asing, dari Kepribadian hingga Perilaku Manusia
3. Melatih Kucing di Scratching Post
Pada umumnya, kucing suka mencakar di permukaan benda yang mereka sukai yang sering dialami oleh kucing berusia 8 minggu.
Maka dari itu, kamu sebaiknya melatih kucing dengan scratching post.
Berikan scratching post yang cukup tinggi pada kucing sehingga ia akan mulai berlatih mencakar dalam posisi berdiri.
Jangan lupa untuk memilih bahan dan kualitas yang bagus, ya.
4. Memasang Jebakan di Scrathing Post
Jika telah memberikan scratching post pada kucing yang berusia 8 minggu, maka kucing yang sudah terbiasa enggak akan sembarang lagi saat mencakar.
Hal ini berbeda pada kucing yang sudah dewasa karena akan lebih sulit untuk dilatih.
Namun jangan khawatir lagi, karena kamu bisa memasang sebuah jebakan seperti mainan atau makanan di dekat scratching post.
Baca Juga: Mengenal Kucing Himalaya, Kucing Persilangan Ras Persia dan Ras Siam
Hal ini akan menarik perhatian kucing dan akan mendekati scratching post.
Jika sudah terbiasa, kucing enggak akan sembarang lagi untuk mencakar benda-benda di sekitarmu.
Nah, itu dia, Kids beberapa tips bagi kucing yang suka mencakar sembarangan.
Coba langsung praktikan ke kucing peliharaan kamu, yuk!
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar