Batik klasik ialah batik yang dibuat dan diciptakan dengan motif tradisional.
Sementara batik pesisir merupakan batik yang dibuat dan berkembang di masyarakat luar keraton.
Motif batik klasik dianggap masih asli atau berlum terpengaruh budaya asing.
Berbeda dengan batik pesisir yang sudah banyak terpengaruh budaya asing, Kids.
Nah, keunikan batik klasik adalah memiliki motif yang dominan pada warna-warna gelap seperti hitam, biru tua, merah marun, dan cokelat.
Selain itu juga memiliki makna simbolis yang terkandung dalam motif hias batik klasik.
Makna simbolis kebanyakan berupa harapan atau doa yang baik-baik terhadap pemaikainya.
Motif batik pesisir cenderung bersifat naturalis karena menggunakan warna-warna cerah, seperti jingga, hijau, biru, dan merah.
Baca Juga: 3 Perbedaan Batik Klasik dan Batik Pesisir, Jawaban Materi Kelas 5 Tema 9
Motif batik pesisir mengabaikan makna simbolis dan menekankan segi keindahan motif.
Banyak yang menemukan pengaruh Cina dan Eropa pada motif batik pesisir, Kids.
Nah, itulah informasi mengenai batik Indonesia, jawaban materi kelas 5 tema 9.
Pertanyaan: Apa saja jenis batik Indonesia? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar