GridKids.id - Kids, pada Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 terdapat gambar iklan media cetak.
Nah, setelah mengamati iklan tersebut, kita akan menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan gambar.
Iklan merupakan salah satu materi kelas 5 tema 9. Ada beberapa jenis iklan, salah satunya adalah iklan media cetak.
Iklan digunakan untuk menyampaikan informasi dengan tujuan membujuk khalayak umum untuk membeli barang atau jasa.
Iklan media cetak merupakan iklan yang menggunakan sarana media massa yang dicetak dan diterbitkan secara berkala.
Nah, media cetak biasanya ditemukan dalam surat kabar, banner, poster, dan majalah.
Iklan media cetak yang ada pada buku tematik merupakan iklan yang memberitahukan mengenai hak setiap orang untuk mendapatkan udara segar.
Adanya asap rokok bisa mencemari udara segar.
Untuk informasi lebih lengkapnya, simak informasi di bawah ini, ya.
Baca Juga: Apa Pengertian dan Tujuan dari Iklan? Materi Kelasa 5 Tema 9
Jawab Pertanyaan Berdasarkan Iklan Media Cetak di Buku Tematik
1. Apakah maksud dan tujuan iklan di atas?
Jawaban: Maksud dan tujuan iklan pada buku tematik ialah untuk menghimbau masyarakat menjaga kesegaran udara di tempat umum, tempat kerja, dalam rumah, dan tempat ibadah.
Nah, caranya dengan enggak merokok di tempat-tempat tersebut.
2. Termasuk bentuk iklan apa jika iklan tersebut dimuat dalam surat kabar?
Jawaban: Jika dimuat dalam surat kabar, iklan tersebut termasuk bentuk iklan kolom.
Iklan kolom merupakan iklan dengan bentuk yang lebar hingga satu kolom dan lebih tinggi daripada iklan baris.
Iklan kolom biasanya berisi gambar ilustrasi, simbol, lambang, maupun tanda lainnya.
3. Jelaskan kesimpulan isi teks paparan iklan di atas!
Baca Juga: Apa Fungsi Alat-Alat Elektronik bagi Industri Periklanan? Materi Kelas 5 Tema 9
Jawaban: Kesimpulan isi teks paparan iklan pada buku siswa ialah mengenai himbauan untuk menciptakan udara segar di tempat umum, tempat kerja, dalam rumah, dan tempat ibadah dengan enggak merokok.
Itulah informasi mengenai jawaban pertanyaan berdasarkan iklan media cetak pada buku tematik, materi kelas 5 tema 9.
Pertanyaan: Apa yang dimaksud dengan iklan media cetak? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar