GridKids.id - Kids, pada artikel ini kita akan mempelajari mengenai kosakata bahasa Jepang.
Salah satu kosakata dalam bahasa Jepang ialah nama-nama mata pelajaran.
Kosakata nama-nama mata pelajaran bisa menambah pembendaraan kata dalam bahasa Jepang.
Di samping itu juga menambah wawasan dan mempermudah mempelajari bahasa Jepang.
Umumnya mata pelajaran orang Jepang kurang lebih sama dengan mata pelajaran atau jurusan di Indonesia, ya.
Apa saja nama-nama mata pelajaran bahasa Jepang?
Yuk, kita cari tahu sama-sama mengenai nama-nama mata pelajaran dalam bahasa Jepang, ya!
Nama-Nama Mata Pelajaran dalam Bahasa Jepang
1. kyouka: mata pelajaran
Baca Juga: 25 Kosakata yang Berkaitan dengan Olahraga dalam Bahasa Jepang, Sudah Tahu?
2. kokugo: bahasa negara
3. sansuu: matematika untuk sekolah dasar (SD)
4. suugako: matematika untuk SMP dan SMA
5. shakai: IPS
6. rika: IPA
7. zukoo/ bunka geejutsu: seni budaya dan keterampilan
8. hoken taiiku: penjaske
9. kougei to seigyou: prakarya dan kewirausahaan
10. eigo: bahasa Inggris
Baca Juga: 25 Contoh Nama-Nama Negara dalam Bahasa Jepang, Apa Saja?
11. shuukyou: agama
12. kokumin kyouiku: kewarganegaraan
13. kougei: prakarya
14. butsuri: fisika
15. shizen bunya: kelompok alam
16. sentaku kamoku: pemilihan kelompok peminatan
17. kagaku: kimia
18. seibutsu: biologi
19. rekishi: sejarah
Baca Juga: Nama Hari dan Bulan dalam Bahasa Jepang serta Artinya, Sudah Tahu?
20. shakai bunya: kelompok sosial
21. shakaigaku: sosiologi
22. chiri: geografi
23. keizai: ekonomi
24. chihou gengo: bahasa daerah
25. gaikokugo: bahasa asing
26. jinruigaku: antropologi
27. doutoku: pendidikan moral
28. zugakousaku: seni dan keterampilan
Baca Juga: Berasal dari Berbagai Bahasa, Ini 15 Kosakata Serapan dalam Bahasa Jepang
29. koukogaku: antropologi
30. bungaku: sastra
Itulah nama-nama mata pelajaran dalam bahasa Jepang beserta artinya ya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar