GridKids.id - Kids, kamu pasti pernah menggunakan gunting untuk membantumu menggunting kertas dengan rapi.
Tahukah kamu bahwa ada banyak teknologi sederhana ciptaan manusia yang dirancang untuk mempermudah pekerjaan sehari-hari manusia?
Alat-alat bantu sederhana itu disebut dengan pesawat sederhana, yaitu alat mekanik yang bisa mengubah arah atau besaran gaya pada suatu benda.
Pesawat sederhana terbagi jadi 4 jenis, yaitu katrol, bidang miring, pengungkit, dan roda berporos.
Nah, masing-masingnya ada fungsi dan gunanya masing-masing untuk kehidupan manusia, nih.
Selanjutnya kita bahas satu persatu tentang kegunaan masing-masing jenis pesawat sederhana ini, yuk!
Jenis-Jenis Pesawat Sederhana
1. Katrol
Katrol adalah roda beralur yang terhubung denga tali yang dipergunakan untuk melakukan kerja tarik atau angkat beban.
Baca Juga: 3 Jenis Katrol yang Digunakan Sehari-hari, Materi Kelas 8 SMP
Katrol bisa mempermudah kerja manusia karena bisa mengubah arah gaya pada benda ketika difungsikan.
Katrol ada beberapa jenis, di antaranya katrol tetap, katrol bebas, dan katrol majemuk.
Katrol tetap akan berada dalam posisi tetap ketika melakukan tugasnya, sedangkan katrol bebas akan bisa berubah posisi mengikuti gaya yang diberikan padanya. Katrol majemuk merupakan gabungan dari katrol tetap dan katrol bebas.
Katrol sering ditemukan dimanfaatkan pada sumur timba dalam sumur dan katrol untuk mengerek bendera merah putih di tiang bendera.
2. Bidang Miring
Bidang miring adalah bidang datar yang diletakkan secara miring hingga membentuk sudut tertentu dengan tujuan memperkecil gaya kuasa pada benda.
Bidang miring dianggap juga sebagai lintasan dengan kemiringan tertentu yang membentuk sudut pada permukaan datarnya.
Salah satu penerapan bidang miring adalah jalan di dataran tinggi yang dibuat jadi berkelok, supaya lebih landai dan enggak terlalu curam dan mudah dilalui kendaraan-kendaraan yang lewat.
Contoh bidang miring lain yang bisa ditemukan dalam kehidupan sehari-hari adalah penggunaan pisau untuk memotong bahan-bahan masakan.
Baca Juga: Penerapan Prinsip Bidang Miring dan Manfaatnya dalam Kehidupan Sehari-hari, Fisika Kelas 8 SMP
3. Pengungkit
Pengungkit digunakan untuk memudahkan kerja manusia dengan cara mengandalkan gaya kuasa dan mengubah arah gaya.
Pengungkit terdiri dari tiga jenis, yaitu jenis I yang titik tumpunya ada di antara beban dan kuasa, jenis II yang titik bebannya ada di antara kuasa dan tumpu, dan jenis III yang titik kuasanya ada di antara beban dan tumpu.
Contoh pengungkit dalam kehidupan sehari-hari adalah sekop dan gunting.
4. Roda Berporos
Roda berporos adalah jenis pesawat sederhana yang paling sering kita temui dan memudahkan mobilitas manusia setiap harinya. Yap, roda!
Roda berporos adalah pesawat sederhana yang menggunakan roda dan punya tempat atau poros untuk roda supaya bisa berputar.
Dengan adanya roda, maka perpindahan benda bisa lebih mudah tanpa perlu mengeluarkan banyak gaya.
Nah, itulah beberapa jenis pesawat sederhana yang dirancang untuk memudahkan pekerjaan manusia.
Pertanyaan: |
Apa yang dimaksud dengan bidang miring? Apa saja contohnya? |
Petunjuk, cek lagi page 2. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar