GridKids.id - Apa yang kamu ketahui mengenai fosil, Kids?
Istilah fosil berkaitan dengan manusia atau zaman purba.
Nah, pada artikel ini kita akan membahas mengenai pengertian, syarat, dan jenis-jenis fosil, ya.
Menurut KBBI, fosil ialah sisa tulang belulang binatang atau sisa tumbuhan zaman purba yang telah membatu dan tertanam di bawah lapisan tanah.
Fosil juga dipahami sebagai sisa dari makhluk hidup dan tumbuhan yang sudah mati dan hidup di zaman purba.
Di samping itu, fosil menjadi salah satu bukti bahwa terdapat kehidupan purba sebelum adanya kehidupan seperti sekarang.
Dilansir dari Kompas.com, suatu organisme bisa menjadi fosil karena sudah tertimbun sedimentasi dan selama berjuta-juta tahun.
Sedimentasi merupakan pengendapan atau hal mengendapkan benda padat karena pengaruh gaya berat.
Tahu enggak? Tak semua sisa makhluk hidup bisa dikatakan sebagai fosil, lo.
Baca Juga: Mengapa Tak Semua Sisa Makhluk Hidup Bisa Jadi Fosil? #AkuBacaAkuTahu
Apa saja syarat dan jenis-jenis fosil? Yuk, kita cari tahu bersama-sama mengenai apa saja syarat dan jenis-jenis fosil!
Syarat Sebagai Fosil
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar